Akurasi Umpan Nyaris Sempurna, Valverde Kirim Pujian bagi Arthur

Akurasi Umpan Nyaris Sempurna, Valverde Kirim Pujian bagi Arthur
Arthur Melo menjadi andalan di lini tengah Barcelona (c) AP Photo

Bola.net - - Lionel Messi memang menjadi katalis saat Barcelona mengalahkan Lyon pada leg kedua babak 16 Besar Liga Champions. Tapi, ada juga peran gemilang dari Arthur yang mampu mencatat akurasi umpan nyaris sempurna.

Arthur bermain selama 73 menit pada laga Barca melawan Lyon, Kamis (14/3) dini hari WIB di Camp Nou. Arthur diganti oleh Arturo Vidal pada laga yang sukses dimenangkan oleh Barca dengan skor 5-1 tersebut.

Meskipun tidak bermain penuh, bukan berarti Arthur bermain jelek. Dia justru tampil sangat dominan di lini tengah Barca. Arthur jadi pemain memang kendali ritme permainan dengan umpan-umpannya yang akurat.

Simak catatan statistik apik Arthur dan pujian dari pelatih Ernesto Valverde di bawah ini.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 3 halaman

Akurasi Umpan Nyaris Sempurna

Arthur sejak awal kedatangannya memang diplot sebagai pusat permainan Barca di lini tengah. Dia digadang-gadang jadi penerus Xavi Hernandez dan Andres Iniesta. Dan, sejauh ini prediksi itu cukup layak untuk disematkan padanya.

Di laga melawan Lyon, pemain asal Brasil itu mencatatkan sebuah statistik yang mengagumkan. Arthur hanya sekali gagal melepaskan umpan. Hanya satu umpan yang tidak tepat sasaran dari 72 umpan yang dia lepaskan.

Itu artinya, tingkat akurasi umpan yang dilepaskan oleh Artur mencapai angka 98,6 persen. Angka yang nyaris sempurna tentunya.


Penampilan apik Arthur kemudian berbuah pujian dari Valverde. "Kami mendominasi permainan dan dia memberikan ketenangan dan ketenangan. Seiring berjalannya waktu, Anda akhirnya melihat usaha yang dia lakukan," ucap Valverde.

2 dari 3 halaman

Tertutup Aksi Gemilang Messi

Arthur memang tampil gemilang di laga melawan Lyon. Tapi, da sosok lain yang mendapatkan perhatian lebih yakni Lionel Messi. La Pulga menyumbangkan dua gol dan dua assist. Artinya, dia terlibat pada empat dari lima gol yang dicetak Barca.

Dengan tambahan dua gol, pemain asal Argentina kini sudah mencetak delapan gol di Liga Champions. Messi memimpin daftar top skor sementara dengan jumlah gol yang sama dengan Robert Lewandowski dari Bayern Munchen.

Namun, peluang Messi jadi top skor di akhir kompetisi lebih besar karena Bayern sudah tersingkir dari Liga Champions.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Berita video beberapa kandidat tim yang jadi favorit juara Liga Champions musim ini menurut legenda Barcelona, Carles Puyol.