Akui Suka Premier League, Indikasi Kroos Merapat ke United?

Akui Suka Premier League, Indikasi Kroos Merapat ke United?
Toni Kroos (c) AFP
Bola.net - Gelandang Bayern Munich, Toni Kroos mengungkapkan bahwa kepindahan dirinya ke Premier League masih mungkin terjadi pada musim panas nanti.

Seperti diketahui, pemain berusia 24 tahun ini merupakan salah satu komoditi terpanas di bursa transfer Eropa. Dan nama Manchester United disebut merupakan pelabuhan berikutnya Kroos musim depan.

Hal ini sendiri diindikasikan dengan pernyataannya saat konferensi pers jelang lawan Arsenal di leg kedua babak 16 besar Liga Champions.

"Belum ada keputusan terkait masa depan saya. Dan bukan rahasia lagi bila Premier League merupakan sebuah opsi bagi saya," ujarnya.

"Saya akan mempertimbangkan segalanya, jika saya harus pergi," tandasnya. (sky/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.