Ada Tevez, Allegri Pede Hadapi Babak Perempatfinal

Ada Tevez, Allegri Pede Hadapi Babak Perempatfinal
Carlos Tevez (c) AFP
Bola.net - Massimiliano Allegri menyiratkan bahwa dirinya cukup pede menyongsong babak perempat final Liga Champions dengan adanya sosok selevel Carlos Tevez dalam skuat Juventus.

Bomber asal Argentina itu menjadi salah satu ujung tombak andalan Juve musim ini. Tevez pun menunjukkan kehebatannya kala membawa Bianconeri kala menumbangkan Borussia Dortmund di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, Kamis (19/03). Ia membawa timnya menang 0-3 saat bermain di Westfalenstadion.

Tevez mencetak dua gol plus memberi andil atas terciptanya gol Alvaro Morata. Allegri mengatakan, ia siap menyambut siapapun lawan yang akan dihadapi Juve di babak perempat final nanti.

"Kita lihat saja bagaimana hasil undiannya nanti dan kemudian bermain dengan cara kami sendiri. Sudah tugas kami untuk tetap yakin, seperti kami yakin bahwa kami akan mencapai babak ini, karena tim ini memiliki kualitas fisik dan taktik yang hebat," ujarnya pada Sport Mediaset.

"Lini pertahanan bisa bermain dengan tiga atau empat defender, sementara para pemain lain bisa bergerak dengan baik. Tevez adalah striker luar biasa. Ia tak hanya mencetak gol, namun ia juga membantu rekan-rekan satu timnya dan membantu lini tengah juga," pungkas Allegri. [initial]

 (sm/dim)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.