
Bola.net - Manchester City mantap melangkah pada Perempat Final Liga Champions 2022/2023. Pada leg pertama babak ini, yang dihelat di Etihad Stadium, tengah pekan lalu, mereka sukses mengalahkan jawara Jerman, Bayern Munchen, tiga gol tanpa balas.
Erling Haaland menjadi bintang di balik sukses City tersebut. Penyerang 22 tahun ini berperan langsung dalam dua dari tiga gol skuad besutan Pep Guardiola tersebut ke gawang Bayern. Selain mencetak satu gol, Haaland -yang merupakan eks penggawa Borussia Dortmund tersebut- juga mencetak satu assist.
Apiknya penampilan Haaland tersebut membuatnya mendapat ponten tinggi dari laman Whoscored. Laman statistik ini menganugerahinya nilai 8,12.
Advertisement
Nilai ini menjadikan Haaland sebagai salah seorang penampil terbaik pada leg pertama Perempat Final Liga Champions 2022/2023. Selain itu, nilai tersebut juga menjadikannya masuk ke dalam starting XI terbaik babak ini.
Siapa saja para pemain yang masuk ke dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023? Simak artikel selengkapnya di bawah ini.
Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.
Ederson - 7,89
Posisi penjaga gawang dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 ditempati Ederson. Penjaga gawang Manchester City ini mendapat nilai 7,89 untuk penampilannya pada laga kontra Bayern Munchen.
Ederson sukses menjaga gawangnya tak kebobolan pada laga ini. Ia sukses menjinakkan badai serangan penggawa Die Roten ke gawangnya.
Pada laga ini, pemain 29 tahun tersebut mencatatkan empat penyelamatan dan tiga sapuan untuk menghalau serangan pemain Bayern ke gawangnya.
Davide Calabria - 7,68
Davide Calabria mengisi posisi fullback kanan dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023. Penampilan pemain belakang AC Milan tersebut pada laga kontra Napoli mendapat nilai 7,68.
Calabria tangguh mengawal sektor sayap kanan pertahanan Milan pada laga ini. Ia mencetatkan dua tekel, satu intersep, dan satu sapuan untuk mematahkan serbuan pemain Napoli.
Tak hanya itu, pemain 26 tahun ini juga apik dalam membantu penyerangan timnya. Calabria mencatatkan satu umpan kunci dan satu dribel sukses pada laga ini.
Matteo Darmian - 7,98
Satu tempat di benteng pertahanan dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 diisi oleh Matteo Darmian. Nilai 7,98 diberikan kepada pemain belakang Inter Milan tersebut untuk penampilannya pada laga kontra Benfica.
Darmian menjadi batu karang kokoh di lini pertahanan Inter pada laga tersebut. Ketangguhannya memiliki peran besar di balik sukses Inter tak kebobolan pada laga tersebut.
Pada laga ini, Darmian mencatatkan sembilan intersep untuk memotong alur serangan lawan. Selain itu, pemain 33 tahun tersebut juga mencatatkan dua sapuan dan satu blok pada laga ini.
Alessandro Bastoni - 8,09
Sebagai partner Darmian di sektor bek tengah dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 ada nama Alessandro Bastoni. Penggawa Inter Milan tersebut mendapat ponten 8,09 untuk penampilannya pada laga kontra Benfica.
Bastoni tampil trengginas di lini belakang Inter pada laga ini. Ia mencetatkan tiga tekel dan empat sapuan untuk menghalau serbuan pemain lawan.
Selain itu, pemain 24 tahun ini juga apik dalam membantu penyerangan. Ia mencatatkan satu assist dan dua umpan kunci dalam laga yang dimenangi Inter dua gol tanpa balas tersebut.
Federico Dimarco - 6,85
Federico Dimarco mengisi posisi fullback kiri dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023. Penampilan pemain belakang Inter Milan ini pada laga kontra Benfica mendapat ponten 6,85.
Dalam pertandingan ini, Dimarco rajin membantu penyerangan timnya. Pemain 25 tahun tersebut mencatatkan satu umpan kunci dan dua dribel sukses untuk mengacak-acak pertahanan lawan.
Pada laga ini, Dimarco juga tak melupakana tugas utamanya sebagai tameng di sisi kiri pertahanan Inter. Ia mencatatkan empat sapuan untuk mematahkan serangan lawan.
Bernardo Silva - 8,80
Posisi gelandang kanan dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 diisi oleh Bernardo Silva. Gelandang Manchester City tersebut mendapat nilai 8,80 untuk penampilannya pada laga kontra Bayern Munchen.
Silva berperan langsung terhadap dua dari tiga gol City pada laga tersebut. Selain mencetak satu gol. Pemain asal Portugal tersebut juga mencatatkan satu assist. Selain itu, Silva juga mencatatkan tiga umpan kunci.
Pada laga ini, Silva juga sangat rajin membantu lini pertahanan timnya. Ia mencatatkan delapan tekel dan satu intersep untuk menghalau serangan lawan.
Rodri - 8,79
Satu tempat di sektor gelandang tengah dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 ditempati Rodri. Nilai 8,79 diberikan kepada penggawa Manchester City tersebut untuk penampilannya pada laga kontra Bayern Munchen.
Rodri mencetak satu dari tiga gol City ke gawang Bayern. Gol ini merupakan buah dari dua tembakan yang dilepaskan pemain berusia 26 tahun tersebut pada laga ini.
Pada laga ini, Rodri juga menjadi batu karang di lini tengah City. Ia mencatatkan empat tekel, satu intersep, dan satu sapuan untuk mematahkan alur serangan penggawa Bayern.
Nicolo Barella - 8,04
Sebagai partner Rodri di ruang mesin dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 ada nama Nicolo Barella. Penampilan gelandang Inter Milan tersebut pada laga kontra Benfica diganjar ponten 8,04.
Barella mencetak satu dari dua gol Inter ke gawang Benfica pada laga ini. Selain itu, pemain 26 tahun tersebut juga mencatatkan tiga tembakan dan tiga dribel sukses pada laga ini.
Berposisi gelandang serang tak membuat Barella ogah membantu pertahanan. Ia mencatatkan dua tekel, satu sapuan, dan satu blok untuk mengadang serbuan lawan.
Vinicius Junior - 7,95
Vinicius Junior menempati posisi gelandang sayap kiri dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023. Penggawa Real Madrid tersebut mendapat ponten 7,95 untuk penampilannya pada laga kontra Chelsea.
Vini Junior merupakan pemain yang dengan kecepatannya paling kerap mengobrak-abrik lini pertahanan Chelsea pada laga ini. Ia mencetak empat dribel sukses pada pertandingan tersebut.
Tak hanya cepat, pemain asal Brasil ini juga kerap menciptakan peluang bagi rekan-rekannya. Ia mencatatkan empat umpan kunci pada laga tersebut. Pemain berusia 22 tahun tersebut pun mencetak satu assist dalam pertandingan ini.
Karim Benzema - 7,84
Satu posisi di ujung tombak dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023 ditempati Karim Benzema. Nilai 7,84 diberikan kepada penyerang Real Madrid tersebut untuk penampilannya pada laga kontra Chelsea.
Benzema mencetak satu dari dua gol Madrid pada laga ini. Gol ini buah dari lima tembakan yang ia lepaskan ke pertahanan The Blues pada laga tersebut.
Tak hanya mencetak gol untuk dirinya sendiri, Benzema juga menciptakan tiga umpan kuci pada laga tersebut.
Erling Haaland - 8,12
Erling Haaland menempati satu posisi terakhir dalam starting XI terbaik leg 1 Perempat Final Liga Champions 2022/2023. Penggawa Manchester City tersebut mendapat nilai 8,12 untuk penampilannya pada laga kontra Bayern Munchen.
Haaland berperan langsung terhadap dua dari tiga gol City pada laga ini. Selain mencetak satu gol, pemain asal Norwegia ini juga mencatatkan satu assist pada laga tersebut.
Sosok predator ganas di lini depan City ini juga bukan sosok yang malas membantu pertahanan. Ia mencatatkan satu tekel dan bahkan melakukan empat pelanggaran untuk membantu pertahanan timnya.
(Bola.net/Dendy Gandakusumah)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 13 April 2023 23:07
-
Liga Champions 13 April 2023 05:30
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...