Absen di Sesi Latihan, Hazard Absen Lawan Atleti?

Absen di Sesi Latihan, Hazard Absen Lawan Atleti?
Para pemain Chelsea berlatih di Cobham HQ (c) PA
Bola.net - Tak ada nama Eden Hazard dalam sesi latihan pertama Chelsea jelang bertemu Atletico Madrid di semifinal Liga Champoons tengah pekan ini di Vicente Calderon.

Sebagaimana diketahui, Hazard yang telah mencetak 17 gol di semua kompetisi musim ini, belum bisa bermain karena mengalami cedera betis sejak 8 April lalu. Pada laga terakhir Chelsea melawan Sunderland, Hazard juga tak masuk dalam skuat Chelsea.

Meskipun diprediksi banyak pihak bahwa Hazard akan pulih tepat waktu saat melawan Atletico, namun ternyata Hazard tak hadir dalam latihan Senin pagi ini. Hal ini membuat Hazard diprediksi belum bakal bermain lawan Atleti tengah pekan ini.

Sementara itu, pada sesi latihan di kompleks latihan The Blues di Cobham HQ, Jose Mourinho tetap memimpin latihan Chelsea bersama para asistennya.

Bahkan dalam laporan Express Sport, Mourinho telah mempersiapkan 'senjata rahasia' yang akan diterapkan saat melawan Atletico. Salah satunya, seperti dilansir Express Sport, adalah menempatkan David Luiz sebagai bek kanan dan memainkan Cesar Azpilicueta sebagai bek kiri. (exp/dzi)

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.