4 Pemain Man City dengan Kontribusi Gol dan Assist Paling Banyak di Liga Champions 2022/2023

4 Pemain Man City dengan Kontribusi Gol dan Assist Paling Banyak di Liga Champions 2022/2023
Striker Manchester City Erling Haaland memegang trofi Liga Champions 2022/2023. (c) AP Photo/Francisco Seco

Bola.net - Manchester City menjadi juara Liga Champions 2022/2023. Kesuksesan ini didapatkan mereka usai mengalahkan Inter Milan di partai final.

Partai final Liga Champions 2022/2023 yang berlangsung di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, dimenangkan oleh Man City dengan skor tipis 1-0 atas Inter, Minggu (11/6/2023) WIB.

Kedua tim tampak bermain sangat ngotot untuk bisa mencetak gol sejak laga dimulai. Hanya saja, The Citizens lah yang berhasil menjebol gawang Nerazzurri lewat tendangan keras Rodri di menit ke-68.

Hasil Ini membuat Manchester City merengkuh gelar pertamanya pada kompetisi bergengsi ini. Mereka sebelumnya pernah menembus partai final Liga Champions, yaitu pada tahun 2021. Akan tetapi, mereka gagal menjadi juara usai dikalahkan Chelsea.

Kesuksesan Manchester City meraih gelar juara tidak lepas dari kontribusi para pemain yang berhasil mencetak gol dan mampu memberi assist di sepanjang pertandingan. Lantas siapa saja pemain City yang menghasilkan kontribusi paling banyak di ajang Liga Champions musim ini?

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

Agar kamu tidak ketinggalan informasi terbaru seputar Liga Champions, kamu bisa join di Channel WA Bola.net dengan KLIK DI SINI.

1 dari 4 halaman

Erling Haaland (12 gol dan 1 assist)

Erling Haaland (12 gol dan 1 assist)

Striker Manchester City, Erling Haaland, dengan trofi juara Liga Champions 2022/2023 (c) AP Photo/Manu Fernandez

Pemain pertama yang memberikan kontribusi gol dan assist paling banyak bersama Man City di Liga Champions adalah Erling Haaland. Penyerang murni asal Norwegia itu menjadi tumpuan utama lini serang The Citizens di Liga Champions musim ini.

Haaland berhasil memberikan kontribusi terhadap 13 gol Man City di Liga Champions 2022/2023 dari total 11 laga, dengan rincian 12 gol dan satu assist. Torehan tersebut juga membawa Haaland meraih gelar top skor pada ajang bergengsi tersebut.

Pemain berusia 22 tahun itu juga mencatatkan rata-rata menit per gol sebesar 71 menit/gol dari total 846 jatah menit bermainnya. Performa apik Haaland juga diganjar rating sebesar 7,55 oleh Whoscored.

2 dari 4 halaman

Kevin De Bruyne (2 gol dan 7 assist)

Kevin De Bruyne (2 gol dan 7 assist)

Gelandang Manchester City, Kevin de Bruyne (kanan) digantikan oleh Phil Foden pada final Liga Champions 2022/2023, Minggu (11/6/2023) WIB. (c) AP Photo/Fransisco Seco

Pemain asal Belgia ini tidak ketinggalan sebagai pemain yang memiliki kontribusi paling banyak untuk Man City. Kevin De Bruyne bermain sebagai gelandang serang yang cukup baik di musim ini.

Ia bermain sebanyak 10 pertandingan dan sembilan diantaranya sebagai pemain starter. De Bruyne juga tercatat berhasil menyumbangkan dua gol dan tujuh assist. Selain itu, torehannya juga menjadikan pemain asal Belgia ini menjadi top assist di Liga Champions 2022/2023.

Pemain bernomor punggung 17 ini juga mencatatkan akurasi operan yang sangat matang. Persentasenya mencapai 77,7% dari total 721 jatah bermainnya di perhelatan ini. Kontribusi De Bruyne juga mendapatkan rating sebesar 7,48 dari Whoscored.

3 dari 4 halaman

Julian Alvarez (3 gol dan 2 assist)

Julian Alvarez (3 gol dan 2 assist)

Striker Manchester City Julian Alvarez mencetak gol ke gawang Real Madrid di Etihad Stadium pada leg kedua semifinal Liga Champions 2022/2023, Kamis (18/5/2023) dini hari WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Nama Julian Alvarez juga masuk ke daftar pemain yang menciptakan banyak kontribusi bagi Manchester City di Liga Champions musim ini. Meski kalah saing dari Haaland, penyerang muda satu ini mampu menunjukkan performa terbaiknya di setiap laga yang ia mainkan.

Penyerang andalan Argentina ini hanya mencatatkan waktu bermain sebanyak 468 menit.Meski begitu, Alvarez mampu berkontribusi sebanyak lima gol untuk Manchester City dengan rincian 3 gol dan 2 assist nya selama berlaga di Liga Champions musim ini.

Pemain berusia 23 tahun itu juga mencatatkan rata-rata akurasi umpan yang cukup baik. Tercatat, persentasenya mencapai angka 83,9%. Selain itu, dia juga pernah mendapatkan satu kali gelar Man of the match dan mendapatkan rating sebesar 6,89 oleh Whoscored.

4 dari 4 halaman

Riyad Mahrez (3 gol dan 2 assist)

Riyad Mahrez (3 gol dan 2 assist)

Ekspresi Riyad Mahrez usai mencetak gol ke gawang Sheffield United, Sabtu (22/4/2023) (c) AP Photo/Alastair Grant

Nama terakhir adalah Riyad Mahrez. Performa bintang Aljazair tersebut di Liga Champions terbilang cukup menjanjikan dan dapat memberikan dampak terhadap lini serang The Citizens.

Meski sebagian besar tampil dari bangku cadangan, Mahrez mampu berkontribusi terhadap tiga gol dan dua assist dari total sembilan laga yang dimainkannya. Waktu bermain Mahrez juga hanya mencapai angka 507 total menit bermain di Liga Champions musim ini

Penyerang sayap berusia 32 tahun tersebut mencatatkan rata-rata menit per gol sebesar 169 menit/gol dari total 507 menit bermainnya. Dengan catatan tersebut, Mahrez berhak menyandang rating 7,08 yang diberikan oleh Whoscored.

Sumber: Transfermarkt, Whoscored
Penulis: Irasz Fabian Ilyasa (Penulis merupakan peserta Magang Merdeka 2023)