
Bola.net - - Setelah mengalami masa yang sulit di paruh pertama musim ini, Bayer Leverkusen bangkit di paruh kedua atau setelah pergantian tahun. Dan nama Leon Bailey menjadi salah satu bintangnya.
Pemain 21 tahun tersebut telah mencetak tiga gol dalam lima pertandingan Bundesliga terakhir bersama pelatih baru Peter Bosz. Performa tersebut membantu Die Werkself berjarak empat poin dari spot Liga Champions.
Dan berikut adalah wawancara dengan Leon Bailey seperti dilansir dari Bundesliga.com. Simak di bawah ini ya Bolaneters!
Advertisement
Wawancara Leon Bailey I
Bundesliga: Bagaimana anda bisa bangkit bersama Peters Bosz sejauh ini?
Leon Bailey: Saya akan mengatakan bahwa keberadaan Peter Bosz di sini adalah hal besar bagi saya karena ia memiliki gaya permainan yang berbeda, dan saya tidak tampil banyak di bagian pertama musim ini. Ini sempurna bagi saya karena dia suka gaya permainan saya dan saya suka bagaimana dia ingin kami bermain. Saya pikir itu akan banyak membantu tim dan juga akan membantu cara saya bermain. Kualitas saya bisa muncul lebih banyak. Semoga kami bisa melakukan banyak hal dengan kualitas ini di sepertiga akhir untuk mencetak gol dan memenangkan pertandingan. Saat ini, itu sempurna.
Bundesliga: Apa kekuatan terbesar Leverkusen?.
Bailey: Seperti yang Anda lihat, di tim kami memiliki beberapa pemain hebat: Kai [Havertz], Julian [Brandt], Kevin [Volland] dan semua pemain kami memiliki kualitas secara individual. Saya masih percaya sampai hari ini kami memiliki kualitas yang luar biasa - lebih dari kebanyakan tim Bundesliga. Di paruh kedua musim, Anda melihat tim yang berbeda dari bagian pertama musim ini. Saya percaya bahwa jika kami bisa terus seperti ini dengan keyakinan dan gaya permainan kami, kualitas individu kami akan keluar dengan sendirinya dan terlihat di waktu yang tepat. Sejauh ini, ini berhasil dan saya pikir jika kami terus seperti ini kami bisa mencapai Liga Champions. Di situlah kami ingin berada di akhir musim.
Bundesliga: Apakah Anda suka mengambil tanggung jawab dalam tim?
Bailey: Ini ada di dalam karakter saya. Inilah saya, saya tak suka kalah sehingga setiap kali tim turun, saya merasakan sesuatu di dalam diri saya yang mendorong saya untuk bekerja lebih keras, bahkan jika saya lelah. Saya pikir itu adalah sesuatu dalam diri saya. Saya juga percaya paruh kedua musim ini adalah yang terkuat dari saya karena bagaimana saya sebagai pribadi. Setiap kali kami tertinggal, saya selalu ada di sana, siap membantu tim. Bahkan ketika semua orang lelah, saya akan melakukan semua pekerjaan yang perlu saya lakukan untuk memastikan kami bisa mencetak gol untuk menyamakan kedudukan atau memenangkan pertandingan.
Bundesliga: Apa yang Anda harapkan dari pertandingan selanjutnya melawan Hannover dan Werder Bremen?
Bailey: Satu hal: menang. Itu adalah yang paling penting. Kami akan memberikan para penggemar pertunjukan yang bagus di lapangan dengan memainkan sepakbola yang bagus dan memenangkan pertandingan di akhir dar 90 menit.
Wawancara Leon Bailey II
Bundesliga: Apa target anda di sisa musim ini?
Bailey: Target utama saya adalah membantu tim sebanyak mungkin dengan berada di sana pada saat-saat yang baik dan buruk. Saya ingin mencetak gol dan kembali bekerja sebaik mungkin, karena bagian pertama musim ini tidak begitu baik untuk saya. Saya hanya ingin membantu diri saya sendiri untuk kembali ke tempat yang saya inginkan dan juga untuk membantu tim menembus Liga Champions, di mana kami ingin berada.
Bundesliga: Jamaika lebih dikenal karena pelari cepatnya, jadi bagaimana Anda bisa menjadi pemain sepak bola?
Bailey: Saya pikir sepak bola secara alami ada dalam diri saya. Itulah satu-satunya hal yang saya mulai lakukan pada awalnya dan saya tidak tahu mengapa.
Bundesliga: Bagaimana Anda menggambarkan persahabatan Anda dengan superstar atletik Usain Bolt?
Bailey: Saya akan mengatakan kami sangat, sangat dekat. Kami sudah berteman beberapa tahun saat ini. Dia mengajari saya banyak hal dalam hidup karena dia berpengalaman. Tentu saja, dia legenda. Untuk memiliki seseorang seperti itu di sekitar Anda dan untuk berbagi pengalaman dengan Anda, itu perasaan yang sangat bagus. Sebagai individu muda yang mungkin atau mungkin akan mencapai level itu, penting bagi Anda untuk memahami apa yang datang dari tahap yang sangat awal. Saya pikir dia sedikit membantu saya dengan itu. Dia pria yang hebat dan orang yang menyenangkan. Dia sosok yang keren!.
Wawancara Leon Bailey III
Bundesliga: Kapan Anda menyadari bahwa Anda bisa menjadi seorang profesional?
Bailey: Kami selalu bermimpi menjadi profesional sejak kami berusia lima atau enam tahun tetapi, pada usia 10 atau 11 tahun-lah, kami benar-benar percaya bahwa kami benar-benar bisa melangkah sangat jauh karena saya memenangkan lima penghargaan individu di usia 12 tahun di Jamaika. Itu sesuatu yang luar biasa untuk negara dan saat itulah ayah saya berpikir kami harus ke level yang berbeda. Saat itulah kami pergi ke Eropa. Austria adalah langkah pertama. Setelah itu, sisanya adalah sejarah.
Bundesliga: Dan bagaimana Anda menemukan kehidupan di Jerman?
Bailey: Hidup saya di Jerman cukup sederhana. Saya hanya pergi ke tempat pelatihan atau pulang ke rumah dan keluarga saya kadang-kadang datang berkunjung. Setiap kali saya memiliki hari libur, saya mencoba untuk bersantai atau, jika cuaca baik, Anda menikmati matahari di kota dan berjalan-jalan. saya tidak punya banyak teman, hanya pemain lain.
Bundesliga: Mengapa Anda memilih Leverkusen pada 2017?
Bailey: Well, saya memilih Leverkusen karena ketika saya meninggalkan Genk saya pikir saya perlu mengambil langkah selanjutnya dalam karir saya. Sebagai pemain muda, saya pikir Anda harus mengambil langkah untuk berada di mana pun Anda inginkan. Saya pikir inilah langkah selanjutnya. Leverkusen adalah tim yang luar biasa. Mereka selalu berada di Liga Champions, selalu berhasil di Bundesliga. Pada dasarnya, mereka selalu ingin membantu pemain mereka melangkah lebih tinggi, jadi saya percaya itu sebabnya saya membuat langkah ini karena saya ingin melangkah selangkah demi langkah. Saya pikir ini adalah pilihan yang sempurna bagi saya setelah Genk.
Bundesliga: Anda memiliki beberapa masalah setelah bergabung dengan Leverkusen. Bagaimana Anda mengatasi itu untuk kemudian melakukannya dengan baik?
Bailey: Ketika saya pertama kali datang ke sini di Leverkusen, paruh pertama tahun itu membuat saya banyak berpikir pada saat itu karena saya tidak bisa mengerti apa yang sedang terjadi. Saya mengalami musim yang hebat di Genk. Lalu, ketika saya datang ke sini, saya tidak dimasukkan dalam skuat. Saya tidak berada di dalam skuat untuk hampir semua pertandingan dan saya tidak bisa mengerti kenapa. Saya mulai mempertanyakan apakah saya cukup baik pada saat itu. Kemudian, saya berkata pada diri sendiri: 'Setelah liburan musim panas ini, saya akan kembali dengan pola pikir bahwa tidak seorang pun - saya tidak peduli siapa - yang akan menghalangi saya menunjukkan bakat saya dan membuktikan bahwa saya memang seharusnya ada di sini'. Dari pramusim dan seterusnya, saya sangat fokus, bekerja keras setiap hari dengan bantuan rekan tim saya. Saat itulah semuanya dimulai.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 6 Maret 2019 14:26
-
Bundesliga 6 Maret 2019 10:06
-
Bundesliga 6 Maret 2019 09:52
3 Gol Terbaik Bundesliga Bulan Februari 2019, Mana Pilihan Kalian?
-
Bundesliga 5 Maret 2019 11:55
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 25 Maret 2025 15:15
-
Piala Dunia 25 Maret 2025 15:15
-
Liga Italia 25 Maret 2025 15:06
-
Liga Italia 25 Maret 2025 15:01
-
Piala Dunia 25 Maret 2025 15:01
-
Otomotif 25 Maret 2025 14:59
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 25 Maret 2025 09:15
-
bundesliga 24 Maret 2025 10:15
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratis yang Bisa Diboyong Arsenal di Musi...
- 3 Pemain yang Bisa Dikorbankan MU untuk Dapatkan J...
- AC Milan Incar Pelatih Italia, Ini 7 Kandidatnya
- 8 Manajer yang Belum Pernah Dikalahkan Mikel Artet...
- 7 Manajer yang Berhasil Bangkit dari Keterpurukan
- 5 Mantan Bomber Tajam MU yang Jadi Pelatih, Adakah...
- Paul Pogba Comeback: 5 Klub yang Bisa Jadi Pelabuh...