
Bola.net - Timnas Jerman akan menghadapi Islandia pada Jumat, (26/3/2021) di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Pelatih Jerman, Joachim Loew, mendapat kabar buruk karena Toni Kroos harus meninggalkan skuad.
Jerman dipastikan tidak akan diperkuat oleh Kroos akibat cedera yang dialaminya dan harus dipulangkan dari skuad Jerman.
Tanpa Kroos, Joachim Loew tidak pernah kehabisan akal. Sebab, Jerman masih memiliki beberapa nama top yang berposisi sebagai pemain tengah yang diyakini bisa menggantikan peran dari Toni Kroos.
Advertisement
Berikut lima gelandang andalan timnas Jerman yang dipanggil Joachim Loew.
Leon Goretzka
Salah satu gelandang tengah yang tampil mengesankan di Bundesliga musim ini adalah Leon Goretzka. Pemain berusia 26 tahun itu menjadi motor serangan bagi Bayern Munchen. Di bawah asuhan Hansi Flick, ia selalu menampilkan performa yang baik.
Musim ini, ia telah mencatatkan empat gol dari 20 laga pertandingan dan berhasil menorehkan tujuh asis di Bundesliga. Ia memiliki rata-rata persentase sukses passing sebesar 88 persen.
Ia juga telah menunjukkan kepandaiannya sebagai salah satu gelandang terbaik yang dimiliki Bayern Munchen. Permainannya yang sederhana sangat berguna untuk mengisi lini tengah Die Roten.
Ilkay Gundogan
Lalu ada Ilkay Gundogan yang kerap menjadi sorotan bagi publik, lantaran performanya yang gemilang bersama Manchester City musim ini. Ia merupakan gelandang tangguh yang bisa diandalkan di lini tengah.
Musim ini, Gundogan telah menorehkan 12 gol dengan dua asis dari 23 penampilannya di Premier League. Ia memiliki karakteristik permainan yang tenang dan cerdik dalam memberikan asis kepada rekan timnya.
Pemain berusia 30 tahun itu sudah memberikan penampilan bagi Jerman sebanyak 42 laga pertandingan, dan sudah mencetak delapan gol.
Joshua Kimmich
Kualitas Joshua Kimmich bersama Bayern Munchen tak perlu diragukan lagi. Performanya yang bersinar membuat Die Roten masih kokoh di puncak klasemen sementara Bundesliga dengan raihan 61 poin.
Kemampuannya yang apik sebagai gelandang bertahan, serta berani dalam berduel untuk mematahkan serangan lawan. Menjadikan Kimmich menjadi pemain yang sering diandalkan bagi Hansi Flick di setiap pertandingan.
Sejauh ini, pemain berusia 26 tahun itu sudah menorehkan 10 asis dan berhasil mencatat dua gol dari 19 laga penampilannya di Bundesliga.
Jonas Hofmann
Selanjutnya ada Jonas Hofmann yang tampil mengesankan musim ini bersama Borussia Monchengladbach. Di bawah asuhan Marco Rose, ia selalu dipercaya dalam mengisi lini tengah Die Fohlen di setiap laga.
Pasalnya, dari 28 laga yang dimainkannya ia berhasil menorehkan 10 asis dan sudah mencatat tujuh gol di semua kompetisi.
Ia bermain sebagai posisi gelandang tengah yang memiliki tipe permainan agresif. Tak hanya itu, ia juga memiliki stamina yang kuat untuk menyisir area tengah ke segala arah. Bersama timnas Jerman, ia sudah memainkan dua laga pertandingan.
Florian Neuhaus
Florian Neuhaus merupakan rekan setim dari Jonas Hofmann. Bermain di posisi yang sama sebagai gelandang tengah, Neuhaus tampil gemilang sejauh ini berkat kontribusi yang ia berikan.
Musim ini, ia sudah menorehkan lima gol dengan lima asis dari 25 penampilannya di Bundesliga bersama Borussia Monchengladbach.
Pemain berusia 24 tahun itu dikenal sebagai pemain yang diandalkan dalam mengatur serangan. Dan juga bisa diandalkan dalam membantu pertahanan di lini belakang. Ia memiliki kemampuan dalam umpan-umpan panjang yang bisa memanjakan rekan setimnya.
(Bola.net/Muhammad Ibnu Prasetyo)
Baca Ini Juga:
- Mengulas Ketajaman 4 Mesin Gol Timnas Jerman Pilihan Joachim Loew
- Bayern Munchen Inginkan Lucas Vazquez dari Real Madrid
- Erling Braut Haaland Tidak Menjamin Lini Depan Chelsea Langsung 'Gacor'
- Chelsea Terancam Gagal Beli Erling Haaland karena Thomas Tuchel, Kenapa?
- Membedah Performa 4 Bek Sayap Pilihan Joachim Loew di Timnas Jerman
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 23 Maret 2021 14:42
Membedah Performa 4 Bek Sayap Pilihan Joachim Loew di Timnas Jerman
-
Bundesliga 23 Maret 2021 12:47
David Alaba Tolak Chelsea dan Mancheser City, Terus Mau ke Mana?
-
Bundesliga 23 Maret 2021 08:53
Manchester United Bidik 3 Pemain Dortmund, Siap Lepas Donny van de Beek
-
Bundesliga 23 Maret 2021 08:23
Erling Haaland Tentang Messi, Ronaldo, dan Barcelona: Saya Tidak Peduli
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:43
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:03
-
Tim Nasional 19 Maret 2025 22:57
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:46
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...