Tinggalkan Chelsea, Tammy Abraham Hijrah ke Jerman?

Tinggalkan Chelsea, Tammy Abraham Hijrah ke Jerman?
Tammy Abraham jadi pahlawan kemenangan Chelsea di markas Barnsley, Jumat (12/2/2021) (c) AP Photo

Bola.net - Sebuah gosip baru beredar mengenai masa depan Tammy Abraham. Striker Chelsea itu dilaporkan akan pindah ke Jerman pada musim panas nanti.

Abraham merupakan salah satu produk akademi Chelsea. Ia mulai rutin bermain di Chelsea semenjak diorbitkan Frank Lampard.

Namun semenjak Thomas Tuchel menjadi manajer Chelsea, Abraham semakin sering duduk di bangku cadangan. Alhasil sang striker berencana untuk hengkang dari Stamford Bridge di musim panas nanti.

Dilansir 90min, Abraham akan melanjutkan karirnya di Jerman. Sang striker dilaporkan menjadi target transfer Borussia Dortmund.

Simak situasi transfer Abraham di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Cari Striker Baru

Menurut laporan tersebut, Dortmund saat ini tengah mencari striker baru.

Mereka tahu bahwa striker mereka, Erling Haaland tengah diincar banyak klub. Ada kemungkinan sang striker akan dibajak di musim panas nanti.

Untuk itu mereka mulai cari pengganti yang sepadan, dan Abraham dinilai sosok yang tepat bagi tim mereka.

2 dari 3 halaman

Mulai Dekati

Laporan itu mengklaim bahwa Borussia Dortmund sudah mulai mendekati manajemen Chelsea.

Mereka mulai menanyakan ketersediaan Abraham di bursa transfer ini. Mereka berharap agar sang striker bisa segera didaratkan sebelum Euro 2020.

Chelsea kabarnya siap menjual Abraham dengan bayaran sekitar 40 juta pounds.