Tak Mau Dibandingkan Dengan Kaka, Ini Alasan Reinier

Tak Mau Dibandingkan Dengan Kaka, Ini Alasan Reinier
Reinier resmi teken kontrak dengan Borussia Dortmund. (c) BVB.de

Bola.net - Gelandang muda Borussia Dortmund Reinier mengaku ia ingin diingat atas kualitasnya sendiri ketimbang dibandingkan dengan Kaka.

Reinier merupakan salah satu talenta muda terbaik yang dimiliki oleh Brasil saat ini. Pemain berusia 18 tahun tersebut direkrut oleh Real Madrid pada Januari 2020 kemarin.

Ia dibeli dari klub Flamengo. Namun Reinier tidak langsung mendapatkan tempat di skuat utama Blaugrana.

Madrid memutuskan untuk melepasnya lebih dahulu ke klub Bundesliga, Borussia Dortmund. Ia dipinjamkan selama dua tahun.

1 dari 3 halaman

Ogah Dibandingkan Dengan Kaka

Reinier sudah memulai latihan pra musim dengan Borussia Dortmund. Ia pun tak sabar untuk segera beraksi dengan klub Bundesliga itu bulan depan.

Pasalnya ia ingin segera membuktikan kemampuannya sendiri. Hal itu penting baginya karena ia merasa kurang nyaman dibandingkan dengan legenda sepak bola Brasil yang juga pernah memperkuat Real Madrid, Kaka.

“Saya tidak ingin menjadi seorang Kaka, saya ingin menjadi Reinier. Sangat menyenangkan dibandingkan dengan pemain seperti itu, tetapi saya ingin menunjukkan siapa saya sebagai pemain sepak bola," serunya seperti dilansir Goal.

"Saya ingin sukses bersama klub, memenangkan gelar jika memungkinkan dan memberikan banyak kegembiraan kepada para penggemar," koar Reiner.

2 dari 3 halaman

Pilihan ke Borussia Dortmund

Reinier sendiri dengan cepat memutuskan untuk menerima tawaran dari Borussia Dortmund. Ia mengaku keputusan pindah ke Dortmund adalah keputusan yang ia ambil dengan sangat mudah.

Pasalnya ia sudah paham dengan reputasi Dortmund. Klub itu menjadi klub yang sangat ideal bagi para pemain muda untuk mengembangkan bakatnya.

“Saya dan keluarga tidak perlu berpikir dua kali. Klub ini dikenal untuk mengembangkan pemain," ungkapnya.

"Saat opsi ini muncul, kami tahu itu [adalah keputusan] yang tepat," tegas Reinier.

3 dari 3 halaman

Posisi di Tim

Reinier adalah seorang gelandang serang. Akan tetapi ia dikenal sebagai pemain yang serba bisa.
Saat masih di Flamengo, ia pernah dimainkan sebagai second striker. Ia juga pernah dimainkan sebagai winger kiri dan penyerang tengah.

Reinier kemudian ditanya posisi mana yang menjadi favoritnya. Ia mengaku tak memiliki satu posisi yang begitu disukainya karena ia bersedia dimainkan di mana saja sesuai kebutuhan tim.

“Saya bisa bermain di mana saja di depan. Di mana pun pelatih membutuhkan saya, saya siap. Saya ingin membantu tim dan melakukan yang terbaik untuk tim," tandasnya.

Reinier tampil sebanyak 14 kali di Serie A Brasil bersama Flamengo. Ia mengemas enam gol sebelum akhirnya pindah ke Real Madrid.

(Goal)