
Bola.net - Bayern Munchen sukses meraih kemenangan saat bertemu Schalke 04 pada laga lanjutan Bundesliga, Minggu (24/1/2021) kemarin. Kemenangan tersebut juga tidak bisa lepas dari jasa sang kiper, Manuel Neuer.
Neuer tampil gemilang dalam pertandingan tersebut dan mencatatkan clean sheet. Ditambah dua gol yang diborong Thomas Muller serta kontribusi Robert Lewandowski dan David Alaba, jadilah Die Bavarians menang telak 4-0.
Klub asuhan Hansi Flick tersebut tampil dengan sangat perkasa kendati bermain sebagai tim tamu. Berdasarkan catatan, mereka melepaskan total 31 tembakan yang 13 di antaranya menemui target.
Advertisement
Tambahan tiga poin semakin menguatkan posisi Munchen di puncak klasemen Bundesliga saat ini. Dengan raihan 42 poin, mereka kini mengungguli RB Leipzig yang sedang berada di peringkat kedua dengan jarak tujuh angka.
Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.
Neuer Pecahakan Rekor Kahn
Tambahan clean sheet membuat Neuer berhasil melampaui rekor di Bundesliga yang sempat dipegang lama oleh mantan kiper Munchen, Oliver Kahn. Saat ini, ia sudah mengantongi total 197 clean sheet dan masih bisa bertambah.
Rekor tersebut belum pernah dipecahkan sejak 13 tahun yang lalu. Kahn juga membutuhkan total 557 penampilan bersama Bayern Munchen dan Karlsruher di ajang Bundesliga untuk bisa mencapai torehan tersebut.
Neuer hanya membutuhkan penampilan yang lebih sedikit dari kiper legendaris Die Bavarians dan juga Timnas Jerman. Torehan clean sheet terbanyak ini ia peroleh setelah 423 laga di liga bersama Munchen dan juga Schalke 04.
Ini adalah musim ke-10 Neuer tampil bersama Die Bavarians. Pada musim panas kemarin, ia menyepakati kontrak anyar bersama raksasa Jerman tersebut yang berlaku sampai tahun 2023 mendatang.
Kelakar Neuer
Sekarang, Kahn sedang menjabat sebagai salah satu anggota manajemen Bayern Munchen. Neuer berkelakar kalau dirinya takkan membiarkan sang legenda mengganggunya lantaran telah memecahkan rekor clean sheet itu.
"Saya takkan membiarkan diri saya menjadi lebih rendah. Kami sekarang sederajat. Mari lihat bagaimana reaksi dia. Namun saya pikir dia akan merasa senang kepada kami semua," ucap Neuer, dikutip dari Goal International.
Sudah jelas, Neuer diprediksi akan kembali bermain saat Munchen bertemu Hoffenheim di pentas Bundesliga pada Sabtu (30/1/2021) mendatang. Laga tersebut akan digelar di markas Munchen, Allianz Arena.
(Goal International)
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 23 Januari 2021 09:43
Tanpa Lionel Messi, Bayern Munchen Dominasi Daftar FIFA 21 Team of the Year
-
Bundesliga 22 Januari 2021 19:00
Awas MU! Bayern Munchen Konfirmasi Ketertarikan Kepada Dayot Upamecano
-
Bundesliga 22 Januari 2021 18:00
Erling Haaland Dikaitkan dengan Manchester United, Begini Kata Sang Ayah
-
Bundesliga 22 Januari 2021 15:19
Duel Antarlini Borussen Derby: Siapa Penguasa North-Rhine Westphalia?
-
Bundesliga 22 Januari 2021 12:28
Jadwal Pekan ke-18 Bundesliga Hari Ini: Sabtu 23 Januari 2021
LATEST UPDATE
-
Liga Italia 23 Maret 2025 23:20
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 22:57
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:47
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 22:11
-
Tim Nasional 23 Maret 2025 20:59
-
Bulu Tangkis 23 Maret 2025 20:29
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:46
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:40
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...