Sebelum Matthijs de Ligt, Ini 10 Rekrutan Termahal Sepanjang Sejarah Bayern Munchen

Sebelum Matthijs de Ligt, Ini 10 Rekrutan Termahal Sepanjang Sejarah Bayern Munchen
Pemain Juventus, Matthijs de Ligt (kanan). (c) AP Photo

Bola.net - Bayern Munchen disebut kembali berhasil mendapat tambahan amunisi jelang bergulirnya musim kompetisi 2022/2023. Tim asal Bavaria tersebut dikabarkan telah sukses bersepakat dengan Matthijs de Ligt.

De Ligt direkrut untuk menambah kokoh lini pertahanan mereka. Sebelumnya, pemain asal Belanda tersebut merupakan salah satu bagian penting dari benteng pertahanan Juventus.

Kabarnya, Bayern Munchen harus merogoh kocek sebesar 70 juta euro untuk menebus mahar pemain berusia 22 tahun tersebut. Jumlah ini bisa bertambah 10 juta euro lagi jika sejumlah klausul dalam kontraknya terpenuhi. Sementara, saat ini, banderol De Ligt ditaksir sebesar 70 juta euro.

Dengan nilai transfer selangit tersebut, De Ligt sukses mencatatkan namanya dalam sejarah Bayern, sebagai salah satu rekrutan termahal klub tersebut.

De Ligt bukan satu-satunya pemain dalam sejarah Bayern yang dipinang dengan mahar selangit. Ada sejumlah pemain lain, sebelum De Ligt, dalam sejarah Die Roten yang juga masuk ke dalam daftar pemain termahal mereka.

Siapa saja rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt? Berikut sepuluh orang di antara mereka.

1 dari 10 halaman

Renato Sanches

Renato Sanches

Renato Sanches (c) ist

Pada peringkat kesepuluh dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt ada nama Renato Sanches. Gelandang asal Portugal ini didatangkan dengan nilai transfer sebesar 35 juta euro.

Sanches direkrut dari Benfica pada musim 2016/2017. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 20 juta euro.

Sanches sendiri sempat tiga musim berseragam Bayern. Semusim di antaranya dihabiskan sebagai pemain pinjaman bersama Swansea.

Pemain kelahiran 18 Agustus 1997 tersebut relatif tak banyak mendapat kesempatan tampil bersama skuad Bayern. Ia hanya sempat bermain dalam 53 laga bersama raksasa asal Jerman ini. Dalam 1.809 menit bermain tersebut, ia mencatatkan dua gol dan tiga assist.

2 dari 10 halaman

Benjamin Pavard

Benjamin Pavard

Bek Bayern Munchen, Benjamin Pavard. (c) AP Photo

Di urutan kesembilan dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt ada nama Benjamin Pavard. Fullback kanan asal Prancis tersebut didatangkan dengan mahar sebesar 35 juta euro.

Pavard bergabung dengan Bayern pada musim 2019/2020 saat dipinang dari VfB Stuttgart. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 30 juta euro.

Sejauh ini, Pavard merupakan salah seorang pilihan utama di skuad Bayern. Tiga musim ini, ia dipercaya bermain dalam 119 pertandingan. Dalam 9.837 menit bermain tersebut, pemain kelahiran 28 Maret 1996 ini mencetak lima gol dan sebelas assist.

3 dari 10 halaman

Mats Hummels

Mats Hummels

Mats Hummels. (c) AFP

Mats Hummels menempati posisi delapan dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt. Bek tengah asal Jerman tersebut dipinang dengan mahar senilai 35 juta euro.

Pada musim 2016/2017, Hummels direkrut Bayern dari Borussia Dortmund. Waktu itu, Hummels ditaksir memiliki nilai pasar sebesar 38 juta euro.

Sepanjang memperkuat Bayern, Hummels sempat bermain dalam 118 pertandingan. Tak hanya piawai menghalau serbuan lawan, dalam 9.712 menit bermain tersebut, ia mencatatkan delapan gol dan sembilan assist.

Setelah tiga musim memperkuat Bayern, Hummels memutuskan kembali menyeberang ke Borussia Dortmund. Ia direkrut Dortmund pada 1 Juli 2019 dengan mahar sebesar 30 juta euro.

4 dari 10 halaman

Mario Gotze

Mario Gotze

Mario Gotze (c) Ist

Urutan ketujuh dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt ditempati Mario Gotze. Gelandang serang asal Jerman tersebut ditebus dengan nilai transfer sebesar 37 juta euro.

Bayern meminang Gotze dari Borussia Dortmund pada musim 2013/2014. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 45 juta euro.

Sepanjang berseragam Bayern, Gotze kerap dilanda cedera. Namun, hal tersebut tak menghalanginya didapuk sebagai salah satu andalan klub tersebut. Ia sempat bermain dalam 114 laga bersama Bayern. Dalam 7.418 menit bermain tersebut, Gotze mencetak 36 gol dan 24 assist.

Sama seperti Hummels, setelah tiga musim berseragam Bayern, Gotze pun memilih kembali memperkuat Dortmund. Pada 21 Juli 2016, pemain kelahiran 3 Juni 1992 tersebut resmi meninggalkan Bayern dengan mahar sebesar 22 juta euro.

5 dari 10 halaman

Arturo Vidal

Arturo Vidal

Arturo Vidal (c) Ist

Arturo Vidal menempati posisi enam dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt. Bayern harus merogoh kocek sebesar 39,25 juta euro untuk mendatangkan gelandang asal Chile tersebut.

Vidal dipinang Bayern dari Juventus pada musim 2015/2016. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 42 juta euro.

Vidal meninggalkan Bayern setelah tiga tahun berkarier di klub Bavaria tersebut. Pada 6 Agustus 2018, ia dipinang Barcelona dengan mahar sebesar 18 juta euro.

6 dari 10 halaman

Javi Martinez

Javi Martinez

Javi Martinez. (c) AFP

Posisi lima dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt diisi oleh Javi Martinez. Gelandang asal Spanyol tersebut dimahari 40 juta euro kala direkrut oleh Bayern Munchen.

Javi dipinang dari Athletic Bilbao pada musim 2012/2013. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 30 juta euro.

Didatangkan dari Spanyol, Javi menjelma sebagai andalan Bayern Munchen. Kendati sempat beberapa kali dibekap cedera berkepanjangan, ia sempat bermain dalam 268 laga dalam balutan seragam kebesaran Bayern. Dalam 17.118 menit bermain tersebut ia mencatatkan 14 gol dan sebelas assist.

Sembilan musim memperkuat Bayern, Javi akhirnya meninggalkan klub tersebut. Ia bergabung dengan Qatar SC pada 7 Juli 2021. Waktu itu, ia berstatus bebas transfer.

7 dari 10 halaman

Corentin Tolisso

Corentin Tolisso

Corentin Tolisso (c) AFP

Di peringkat keempat dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt ada nama Corentin Tolisso. Gelandang asal Prancis ini dimahari 41,5 juta euro kala dipinang Bayern.

Bayern meminang Tolisso dari Olympique Lyon pada musim 2017/2018. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 22 juta euro.

Tolisso didatangkan sebagai salah seorang pemain muda berbakat. Namun, cedera membuat pemain kelahiran 3 Agustus 1994 tersebut gagal bersinar dan relatif tak banyak mendapat kesempatan bermain bersama Bayern.

Tolisso sempat 118 kali memperkuat Bayern. Dalam 6.253 menit bermain tersebut, ia mencatatkan 21 gol dan 15 assist.

Lima musim memperkuat Bayern, pemain keturunan Togo ini memilih pulang ke Olympique Lyon. Ia pulang ke Prancis dengan status bebas transfer pada 1 Juli 2022.

8 dari 10 halaman

Dayot Upamecano

Dayot Upamecano

Dayot Upamecano (Kanan) (c) AP Photo

Dayot Upamecano menempati posisi tiga dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt. Pemain belakang asal Prancis tersebut direkrut dengan nilai transfer sebesar 42,5 juta euro.

Dayot dipinang Bayern dari RB Leipzig pada musim 2021/2022. Waktu itu, banderolnya ditaksir sebesar 60 juta euro.

Sejauh ini, Dayot merupakan andalan Bayern di benteng pertahanan. Semusim bersama Bayern, ia bermain dalam 38 laga. Dalam 3.014 menit bermain tersebut ia mencatatkan satu gol dan enam assist.

9 dari 10 halaman

Leroy Sane

Leroy Sane

Penyerang Bayern Munchen, Leroy Sane, merayakan golnya ke gawang Barcelona dalam matchday terakhir Grup E Liga Champions hari Kamis (9/12/2021). (c) AP Photo

Di peringkat kedua dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt ada nama Leroy Sane. Bayern harus merogoh kocek mereka sebesar 60 juta euro untuk merekrut winger asal Jerman ini.

Pada musim 2020/2021, Bayern merekrut Sane dari Manchester City. Waktu itu, nilai pasarnya ditaksir sebesar 80 juta euro.

Didatangkan dari City, Sane langsung menjadi salah seorang pemain andalan Bayern. Sejauh ini, pemain kelahiran 11 Januari 1996 tersebut bermain dalam 134 pertandingan. Dalam 8.843 menit bermain tersebut, ia mencetak 37 gol dan 46 assist.

10 dari 10 halaman

Lucas Hernandez

Lucas Hernandez

Pemain Bayern Munchen Lucas Hernandez. (c) AP Photo

Lucas Hernandez menempati urutan pertama dalam daftar sepuluh rekrutan termahal sepanjang sejarah Bayern Munchen sebelum Matthijs de Ligt. Bayern harus mendebit rekening mereka sebesar 80 juta euro untuk merekrut pemain belakang asal Prancis ini.

Hernandez direkrut Bayern dari Atletico Madrid pada musim 2019/2020. Waktu itu, nilai pasar Hernandez ditaksir sebesar 70 juta euro.

Hernandez, sejatinya diplot sebagai salah seorang pemain inti Bayern di benteng pertahanan mereka. Namun, pemain kelahiran 14 Februari 1996 ini sempat mengalami cedera parah.

Sejauh ini, ia baru bermain dalam 96 laga. Selain menghalau serbuan lawan, dalam 6.510 menit bermain tersebut ia juga mencatatkan satu gol dan tujuh assist.

(Bola.net/Dendy Gandakusumah)