
Bola.net - - Winger gaek asal Belanda Arjen Robben merasa cemas ia kini sudah melakoni laga terakhirnya bersama dengan Bayern Munchen.
Robben saat ini sudah berusia 35 tahun. Tentu saja kemampuannya sudah menurun jauh.
Terlebih lagi, ia pun sering didera cedera. Robben pun sudah memastikan ia akan hengkang dari Bayern setelah kontraknya berakhir pada penghujung musim ini.
Advertisement
Musim ini Robben baru bermain 15 kali dan mengemas lima gol. Namun ia terakhir kali bermain bagi raksasa Bavaria itu pada November 2018 lalu.
Laga Terakhir
Robben sudah kembali berlatih pada bulan Maret kemarin. Namun sayangnya ia kembali mengalami cedera betis dan sampai saat ini belum pulih dari cedera itu.
Robben pun mulai merasa cemas dengan situasi ini. Ia merasa bahwa kebersamaannya dengan Bayern harus berakhir dengan lebih cepat dari perkiraan.
"Saya sudah memesan tempat saya dan saya tidak yakin apakah saya bisa bermain untuk Bayern lagi musim ini," katanya kepada Sky.
"Ini membuat saya frustasi karena tidak tahu apa itu (yang terjadi) sebenarnya," sambung eks Chelsea ini.
Belum Ingin Pensiun
Robben jelas sudah memasuki masa pensiun sebagai pesepakbola. Belum lagi karena masalah cedera yang kerap menyapanya.
Meski demikian, ia mengaku masih belum berpikir untuk pensiun. Apalagi ia mengaku mendapat banyak tawaran gabung klub lain musim depan.
"Ada beberapa permintaan dan telepon dari sejumlah klub, tetapi tentu saja saya ingin berlatih lagi untuk jangka waktu yang lama," seru Robben.
Beberapa klub yang meminatnya berasal dari penjuru dunia. Di antaranya dari Jepang yakni FC Tokyo, kemudian klub MLS Toronto FC dan ada juga klub dari negara asalnya, FC Groningen.
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 8 April 2019 13:31
Hijrah ke Amerika, Arjen Robben Tolak Tawaran dari Inter Milan
-
Bundesliga 15 Maret 2019 13:56
-
Editorial 4 Maret 2019 12:45
-
Liga Eropa Lain 23 Februari 2019 16:06
Bolanet Goes to Bundesliga: Apa Jadinya Bayern Munchen Tanpa Robben dan Ribery?
-
Liga Champions 17 Februari 2019 23:18
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:46
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...