Rabbi Matondo, Alternatif Manchester United Andai Transfer Jadon Sancho Gagal

Rabbi Matondo, Alternatif Manchester United Andai Transfer Jadon Sancho Gagal
Pemain Schalke Rabbi Matondo (depan) berebut bola dengan bek RB Leipzig Dayot Upamecano dalam laga Bundesliga di Gelsenkirchen, Sabtu, (22/2/20). (c) AP Photo

Bola.net - Bukan rahasia jika Manchester United berupaya keras untuk bisa membeli Jadon Sancho. Akan tetapi, andai gagal, Setan Merah disebut akan membidik Rabbi Matondo sebagai alternatif.

Upaya Manchester United mendekati Jadon Sancho menemui jalan terjal. Pertama, harga pemain 20 tahun itu sangat mahal. Dortmund meminta tebusan hingga 100 juta euro kepada klub peminat Jadon Sancho.

Kedua, United harus bersaing dengan banyak klub papan atas lainnya. Chelsea juga sangat serius membidik pemain asal Inggris tersebut. The Blues punya dana besar setelah absen belanja pada dua bursa transfer.

Ketiga, pihak Dortmund tak ingin melepas Jadon Sancho. Chief Operating Officer [COO] Dortmund, Carsten Cramer, dengan tegas ingin mempertahankan semua pilar klub pada musim depan. Termasuk Jadon Sancho.

1 dari 2 halaman

Rabbi Matondo untuk Manchester United

Dikutip dari Manchester Evening News, Setan Merah kini mulai mencari alternatif andai gagal mendapatkan jasa Jadon Sancho. Salah satu nama pemain yang kemudian muncul adalah Rabbi Matondo dari Schalke.

Nama Rabbi Matondo mungkin tidak lebih populer dibanding Jadon Sancho. Dia masih minim pengalaman di Bundesliga. Pada musim 2019/2020, dia baru memainkan 12 laga di Bundesliga.

Namun, kini banyak pemandu bakat yang memperhatikan aksi Rabbi Matondo. Pemain asal Wales itu punya kecepatan dan skill yang luar biasa. Pada 2018 lalu, dia mencatat rekor lari tercepat di Manchester City. Mengalahkan Raheem Sterling dan Leroy Sane.

Rabbi Matondo adalah jebolan tim muda Manchester City, sama seperti Jadon Sancho. Rabbi Matondo sempat bermain untuk tim senior Man City sebelum memutuskan pindah ke FC Schalke pada 2019 lalu demi menit bermain yang cukup.

2 dari 2 halaman

Pujian dari Ryan Giggs

Rabbi Matondo yang baru berusia 19 tahun, sudah mendapat panggilan untuk membela timnas Wales. Manajer timnas Wales, Ryan Giggs, beberapa waktu lalu memberikan pujian untuk pemain yang bisa bermain sebagai winger dan penyerang tengah itu.

"Saya sedikit terkejut ketika dia pergi [dari Man City ke Schalke] tetapi Rabbi adalah bakat. Dia punya kecepatan yang luar biasa dan itu selalu membuat Anda tertarik. Jelas setelah itu Anda harus berkembang," ucap Ryan Giggs.

"Jika bek sayap tidak bermain bagus, Anda harus punya Rencana B, tetapi ia bisa melukai tim lawan. Bagus dia punya pengalaman yang berbeda, seperti Rambo [Aaron Ramsey] dan pergi ke negara yang berbeda," ucapnya.

Sumber: Manchester Evening News