
Bola.net - Legenda Liverpool Steve McManaman tidak yakin kalau The Reds akan ikut meramaikan perburuan Erling Haaland pada musim panas mendatang.
Sudah menjadi rahasia umum jika Haaland menjadi rebutan oleh klub-klub top Eropa. Ini tidak terlepas dari performa impresif striker berusia 21 tahun itu bersama Borussia Dortmund.
Dortmund diprediksi akan berpisah dengan Haaland di tahun 2022. Ini dikarenakan klausul rilis sang striker yang bernilai 75 juta Euro aktif di musim panas tahun depan.
Advertisement
Sejauh ini ada beberapa klub yang kerap dikaitkan dengan Haaland. Salah satunya adalah Liverpool.
Tak Akan Kejar Haaland
Liverpool disebut akan ikut memburu Haaland pada tahun 2022 nanti. Namun, McManaman tidak percaya dengan gosip tesebut
"Apakah saya percaya Liverpool akan berlomba untuk mengontrak Erling Haaland musim panas mendatang? Tidak," kata McManaman kepada horseracing.net.
Pindah ke Real Madrid
Selain Liverpool, Haaland juga dikaitkan dengan Real Madrid. McManaman menilai Haaland berpeluang besar berakhir di Santiago Bernabeu.
“Saya benar-benar percaya ada kemungkinan dia akan pergi ke Real Madrid," lanjutnya.
"Saya pikir pemain secara pribadi menyukai Real Madrid dan gaya hidup yang datang dengan bermain untuk mereka."
Biaya Mahal
Bukan tanpa alasan McManaman sangat yakin kalau Liverpool tidak akan mengejar Haaland. Pasalnya, pemain Norwegia itu akan menghabiskan biaya yang sangat besar.
“Saya berpikir biaya transfer adalah alasan mengapa Liverpool tidak akan mengejar Erling," bebernya.
“Saya percaya itu semua variabel lain yang datang dengan menandatangani pemain sekalibernya. Dia akan meminta gaji yang besar dan begitu Anda membayar satu pemain dengan mahal, maka semua pemain lain akan menginginkan hal yang sama.
"Mino Raiola menginginkan banyak uang tidak hanya untuk Haaland tetapi juga untuk dirinya sendiri dan saya tidak berpikir Liverpool akan menginginkan bagian apa pun dalam hal itu."
Sumber: Tribal Football
Baca Juga:
- Brentford vs Liverpool: Ada Kabar Baik Soal Roberto Firmino, Nih!
- Wow, Real Madrid Ingin Bajak Trent Alexander-Arnold dari Liverpool
- Awas MU dan Chelsea, Liverpool Juga Berminat Pada Jude Bellingham
- Manchester City Diprediksi Bakal Kembali jadi Kampiun Premier League
- Pujian Setinggi Langit Joe Gomez untuk Ibrahima Konate
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 23 September 2021 22:18
Wow, Real Madrid Ingin Bajak Trent Alexander-Arnold dari Liverpool
-
Bundesliga 23 September 2021 19:00
Awas MU dan Chelsea, Liverpool Juga Berminat Pada Jude Bellingham
-
Liga Inggris 23 September 2021 18:32
Manchester City Diprediksi Bakal Kembali jadi Kampiun Premier League
-
Liga Inggris 23 September 2021 17:13
-
Liga Inggris 23 September 2021 16:59
Kabar Bagus untuk Liverpool, Ada Klub yang Berminat Membeli Karius
LATEST UPDATE
-
Bola Indonesia 20 Maret 2025 11:18
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 11:15
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:53
-
Voli 20 Maret 2025 10:49
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 10:49
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:46
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...