Liverpool Diklaim Sudah Hubungi Xabi Alonso, Sesi PDKT Resmi Dimulai?

Liverpool Diklaim Sudah Hubungi Xabi Alonso, Sesi PDKT Resmi Dimulai?
Xabi Alonso memberikan instruksi di laga Bayer Leverkusen vs Vfl Bochum, 22 Desember 2023 di lanjutan Bundesliga Jerman. (c) AP Photo/Martin Meissner

Bola.net - Raksasa Premier League Liverpool dikabarkan sudah menghubungi bos Bayer Leverkusen, Xabi Alonso, untuk membahas potensinya menjadi pengganti Jurgen Klopp di Anfield.

Seperti yang diketahui sebelumnya, Klopp telah memutuskan untuk cabut dari Liverpool di akhir musim 2023/2024 ini. Padahal ia masih terikat kontrak sampai tahun 2026.

Klopp mengaku sudah tak punya energi untuk melatih lebih lama lagi. Jadi Liverpool pun sekarang sudah harus bergerak mencari penggantinya.

Beberapa nama telah muncul ke permukaan. Salah satunya adalah eks pemain Liverpool yakni Xabi Alonso.

1 dari 4 halaman

Liverpool Hubungi Alonso

Xabi Alonso sekarang ini melatih Bayer Leverkusen. Meski terbilang pelatih baru, ia mampu membuat Leverkusen tampil solid di pentas Bundesliga musim 2023/2024 ini.

Namanya pun disebut sebagai kandidat paling kuat untuk menggantikan Jurgen Klopp karena punya kemampuan melatih yang oke. Selain itu Alonso juga mencintai Liverpool.

Kini ada perkembangan terbaru terkait rumor Liverpool dan Alonso. Kabarnya The Reds sudah menghubungi pria asal Spanyol tersebut.

Rumor ini dilansir oleh Foot Mercato. Laporan itu mengklaim bahwa Alonso adalah target utama Liverpool untuk menggantikan Klopp.

Liverpool juga disebut menghubungi Alonso untuk membahas potensi kepindahannya ke Anfield untuk menggantikan Klopp. Jika ternyata pembicaraan berjalan mulus, maka The Reds akan segera membuka negosiasi dengan pihak Bayer Leverkusen.

2 dari 4 halaman

Kandidat Lainnya

Kandidat Lainnya

Ekspresi manajer Sporting Lisbon, Ruben Amorim saat mendampingi timnya menghadapi Arsenal pada leg kedua babak 16 besar Liga Europa 2022/2023, Jumat (17/3/2023) WIB. (c) AP Photo/Ian Walton

Selain Xabi Alonso, ada sejumlah nama pelatih yang telah dikaitkan dengan Liverpool. Ada nama pelatih Brighton, Roberto De Zerbi.

Lalu ada eks bos Real Madrid, Zinedine Zidane. Kemudian ada nama bos Sporting Lisbon, Ruben Amorim.

Sementara itu Xabi Alonso sendiri masih terikat kontrak dengan Bayer Leverkusen sampai tahun 2026. Namun ia memiliki klausul rilis dalam kontraknya yang membuatnya bisa pergi jika salah satu dari Liverpool, Real Madrid, atau Bayern Munchen, meminatinya.

3 dari 4 halaman

Jadwal Liverpool Berikutnya

Pertandingan: Liverpool vs Burnley

Stadion: Anfield

Hari: Sabtu, 10 Februari 2024

Kickoff: 22.00 WIB

Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Liverpool terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Liverpool di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.