
Bola.net - Raksasa Bundesliga Bayern Munchen dikabarkan ikut gabung Liverpool dalam perburuan penyerang PSG, Kylian Mbappe.
Sekarang ini ada kans besar Mbappe akan tinggalkan PSG. Pasalnya ia enggan memperpanjang kontraknya di klub Prancis tersebut.
PSG sebenarnya sudah coba melegonya pada musim panas 2023 kemarin. Namun Mbappe menolak angkat kaki dari Parc des Princes.
Advertisement
Padahal saat itu kabarnya sudah ada yang berminat menampungnya. Salah satunya adalah klub dari Arab Saudi.
Liverpool Incar Mbappe
Sebelumnya ada kabar bahwa Kylian Mbappe kemungkinan besar akan menuju Real Madrid. Raksasa La Liga itu memang terus memburunya sejak lama.
Namun kemudian Madrid disebut mundur dari perburuan Mbappe. Di sisi lain, raksasa Premier League Liverpool dikabarkan tertarik untuk memboyong Mbappe.
Pasalnya kini Mbappe bisa diangkut secara gratis. Liverpool sekarang cuma perlu mengeluarkan ongkos untuk membayar gajinya saja.
Liverpool juga disebut cukup optimis bisa memboyong Mbappe. Sebab mereka punya hubungan yang baik dengan kubu pemain 24 tahun tersebut.
Bayern Munchen Ikut Kejar Mbappe
Namun kini Liverpool harus waspada. Pasalnya ada lawan kelas berat yang ikut memburu tanda tangan Kylian Mbappe.
Lawan tersebut adalah raksasa Bundesliga, Bayern Munchen. Kabar ini dilansir oleh Sport1.
Bayern sekarang ini berusaha meremajakan lini serangnya. Mereka memang punya Thomas Muller dan Erick Maxim Choupo-Moting.
Tapi mereka sudah berusia 34 tahun dan kontraknya akan segera berakhir juga. Sementara itu masa depan Serge Gnabry dan Leroy Sane juga jadi tanda tanya.
Jadwal Bayern Berikutnya
Pertandingan: Koln vs Bayern Munchen
Stadion: RheinEnergieStadion
Hari: Sabtu, 25 November 2023
Kickoff: 02.30 WIB
Klasemen Bundesliga
(Sport1)
Baca Juga:
- Gelandang Timnas Prancis Ini Jadi Suksesor Casemiro di Manchester United?
- Perkuat Lini Pertahanan, MU Bajak Bek AS Roma Ini?
- Tendang Martial, Manchester United Angkut Antoine Griezmann?
- Tinggalkan Arsenal, Thomas Partey Hijrah ke Arab Saudi?
- Chelsea Siap Senggol Manchester United Dalam Perburuan Evan Ferguson
- Ian Maatsen Cabut dari Chelsea di Januari 2024?
- Sir Jim Ratcliffe Restui Manchester United Boyong Takefusa Kubo
- Paolo Maldini Siap Jadi Direktur Olahraga Baru Manchester United
- Juventus Semringah! Jadon Sancho Ogah Pindah ke Arab Saudi
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 18 November 2023 18:20
Dikaitkan dengan Manchester City dan Liverpool, Begini Jawaban Leroy Sane
-
Liga Inggris 18 November 2023 06:31
Jelang Duel Manchester City vs Liverpool, Erling Halaand Alami Cedera
-
Liga Inggris 17 November 2023 19:19
-
Liga Inggris 17 November 2023 16:45
Serius! Liverpool Sudah Mulai Bergerak untuk Datangkan Bek Sao Paulo Ini
-
Liga Inggris 17 November 2023 15:02
Liverpool Diminta Datangkan Gelandang Baru di Bursa Transfer
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 03:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 02:10
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:46
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...