Jadwal dan Klasemen Bundesliga Jelang Matchday 8 Akhir Pekan Ini

Jadwal dan Klasemen Bundesliga Jelang Matchday 8 Akhir Pekan Ini
Trofi Bundesliga musim 2019/20 (c) Bundesliga

Bola.net - Akhir pekan ini Bundesliga 2021-2022 akan kembali memanas. Sejumlah pertandingan menarik bakal tersaji mulai duel Borussia Dortmund vs Mainz hingga duel Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen. Berikut klasemen sementara Bundesliga jelang matchday 8.

Sejatinya pekan kedelapan sudah dimulai pada Sabtu (16/10/2021) dini hari tadi. Duel Hoffenheim vs FC Koln menjadi duel pertama di matchday 8 dengan hasil kemenangan telak 5-0 tuan rumah Hoffenheim.

Pada duel Hoffenheim vs FC Koln di Bundesliga 2021-2022 pekan 8 yang digelar di PreZero Arena tadi, Ihlas Bebou menjadi bintang kemenangan lewat dua golnya. Sementara tiga gol lain dicetak oleh Christoph Baumgartner, Dennis Geiger, ditutup gol Stefan Posch.

Kemenangan ini membuat Hoffenheim untuk sementara naik ke peringkat 8 dengan 11 poin dari 8 laga. Sementara FC Koln tetap di posisi 7 dengan raihan 12 poin.

Berikut klasemen Bundesliga 2021 jelang duel matchday 8 akhir pekan ini selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Klasemen Sementara Bundesliga 2021-2022

Ada di posisi berapa nih tim jagoanmu Bolaneters?

2 dari 2 halaman

Jadwal Bundesliga Akhir Pekan Ini

Sabtu, 16 Oktober 2021

20.30 WIB Borussia Dortmund vs Mainz
20.30 WIB Eintracht Frankfurt vs Hertha Berlin
20.30 WIB Freiburg vs RB Leipzig
20.30 WIB Greuther Fuerth vs Bochum
20.30 WIB Union Berlin vs Wolfsburg
23.30 WIB Borussia Monchengladbach vs Vfb Stuttgart

Minggu, 17 Oktober 2021

20.30 WIB Bayer Leverkusen vs Bayern Munchen
22.30 WIB Augsburg vs Arminia Bielefeld

Pantau terus berita seputar Bundesliga hanya di Bola.net dan saksikan serunya Bundesliga di Mola TV dan TV One.