Gawat! Komposisi Lini Belakang Bayern Munchen Terancam Berantakan

Gawat! Komposisi Lini Belakang Bayern Munchen Terancam Berantakan
Pemain Bayern Munchen, Benjamin Pavard, merayakan golnya ke gawang Dusseldorf dalam partai lanjutan Bundesliga hari Sabtu (30/5/2020). (c) AP Photo

Bola.net - Bayern Munchen menghadapi sesuatu yang tidak diduga-duga begitu musim 2022/2023 berakhir. Sejumlah pemain belakangnya mengajukan permintaan untuk pindah.

Laporan dari Gazzetta dello Sport dan Foot Mercato yang mengungkapkan hal tersebut. Media asal Italia dan Prancis itu menyebutkan, ada dua pemain yang hendak hengkang dari Allianz Arena di musim panas 2023 nanti.

Mereka adalah Benjamin Pavard dan Lucas Hernandez. Keduanya memang sempat dilaporkan punya peminat di luar Liga Jerman.

Pavard diketahui ingin pindah ke Inter Milan. Sedangkan Lucas menginginkan kepindahan ke Paris Saint-Germain.

1 dari 4 halaman

Situasi Lebih Pelik

Situasi Lebih Pelik

Pemain Bayern Munchen Lucas Hernandez. (c) AP Photo

Awalnya Munchen bisa mengatasi situasi ketertarikan klub lain terhadap pemainnya dengan mudah. Manajemen hanya perlu mengambil langkah memagari mereka dengan kontrak baru.

Namun sekarang situasinya lebih pelik. Munchen tidak dihadapkan pada tekanan dari eksternal, tetapi juga tekanan dari internal.

Munchen mungkin bisa menutup rapat-rapat negosiasi dengan klub lain, tetapi Munchen akan sulit melakukan itu jika pemainnya sendiri yang meminta pindah.

2 dari 4 halaman

Kontrak Baru yang Telat?

Jika dilihat lebih jauh, situasi ini pun seakan sulit dihindari oleh Munchen. Pasalnya, kontrak Pavard dan Lucas akan habis tahun 2024. Munchen terlambat menyodori kontrak baru.

Apabila Munchen keras kepala menghalangi kepindahan mereka sekarang, maka bisa jadi kedua pemain itu justru akan pergi secara gratis.

Dengan kata lain, Munchen mungkin saja memutuskan menjual Pavard dan Lucas sekarang daripada kehilangan kedua pemain itu tanpa upah sepeser pun.

3 dari 4 halaman

Situasi Bek Lain

Tidak hanya itu, Munchen pun sedang bermasalah dengan pembahasan kontrak Alphonso Davies. Sang pemain menunda perpanjangan kontrak hingga tahun depan.

Keputusan itu membuat Munchen lagi-lagi khawatir pemainnya bisa dibajak dengan mudah klub lain jika tidak segera diberi kontrak baru.

Sumber: Gazzetta dello Sport, Foot Mercato