Di Chelsea, Werner Bakal Lebih Banyak Dapat Kesempatan Bermain Ketimbang di Liverpool

Di Chelsea, Werner Bakal Lebih Banyak Dapat Kesempatan Bermain Ketimbang di Liverpool
Striker RB Leipzig Timo Werner. (c) AP Photo

Bola.net - Eks penyerang Chelsea Tony Cascarino meyakini Timo Werner bakal mendapatkan menit bermain lebih banyak di skuat The Blues ketimbang di Liverpool karena ia akan kesulitan bersaing melawan trio Mohamed Salah, Roberto Firmino, dan Sadio Mane.

Werner sempat dikaitkan dengan Liverpool. Ada peluang besar bahwa jika ia pindah dari RB Leipzig, ia bakal pindah ke tim asuhan Jurgen Klopp tersebut.

Pasalnya Werner sempat beberapa kali memuji Liverpool. Striker berusia 24 tahun tersebut juga mengaku bakal cocok bermain di skuat The Reds.

Namun Liverpool kemudian disebut mundur dari perburuan Werner. Sebagai gantinya, ia disebut akan merapat ke Chelsea.

1 dari 2 halaman

Menit Bermain

Tony Cascarino pun mendukung Timo Werner untuk merapat ke Chelsea saja ketimbang ke Liverpool. Pasalnya ada kemungkinan ia akan mendapat kesempatan bermain lebih sering.

Cascarino yakin ia akan lebih dipilih sebagai starter oleh Frank Lampard ketimbang Tammy Abraham atau Olivier Giroud. Jika di Liverpool, ia yakin Werner hanya akan jadi pelapis bagi trio Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino.

“Sebagian besar pemain ingin dijamin mendapat tempat sebagai starter dan Timo Werner mungkin mendapat jaminan dari Frank Lampard di mana ia akan terus bermain, dan ia akan memainkan banyak pertandingan," serunya pada talkSPORT.

“Saya pikir itu sangat penting bagi Werner karena saya tidak yakin ia akan berada di depan Mane, Salah atau Firmino," sambung Cascarino.

2 dari 2 halaman

Tak Akan Dijual

Tony Cascarino mengatakan, Jurgen Klopp untuk saat ini masih akan memprioritaskan trio Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino. Sebab Klopp sebelumnya sempat mengatakan timnya masih belum sesuai kapasitas terbaiknya.

"Kami tidak tahu apakah salah satu dari itu akan dijual, tetapi jelas Klopp tidak ingin itu terjadi; ia ingin mempertahankan ketiganya," tegasnya.

"Dan saya pikir itu adalah kasus ia [Timo Werner] harus berjuang untuk mendapatkan tempat hanya untuk masuk ke tim itu," tandas Cascarino.

(talksport)

KOMENTAR

BERIKAN KOMENTAR