Chelsea Ramaikan Perburuan Ibrahima Konate

Chelsea Ramaikan Perburuan Ibrahima Konate
Ibrahima Konate (c) AFP

Bola.net - Daftar peminat Ibrahima Konate di musim panas nanti semakin bertambah panjang. Setelah Chelsea dilaporkan ikut memburu bek RB Leipzig tersebut.

Ibrahima Konate dikenal sebagai salah satu bek muda terbaik di Bundesliga. Di usianya yang masih muda, ia sudah dipercaya menjadi salah satu pilar pertahanan Die Roten Bulen.

Berkat performa apiknya itu, Konate diincar banyak klub top Eropa di musim panas nanti. Sebut saja Liverpool dan Manchester United yang dilaporkan sangat tertarik merekrut sang bek.

France Football mengklaim bahwa daftar peminat Konate bertambah panjang. Karena Chelsea juga tertarik merekrut sang bek.

Simak situasi transfer Konate di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Perkuat Lini Pertahanan

Menurut laporan yang beredar, Thomas Tuchel berencana untuk memperkuat pertahanan Chelsea di musim panas nanti.

Ia merasa The Blues butuh tambahan tenaga di lini pertahanan mereka. Karena Fikayo Tomori yang kemungkinan akan lepas dan juga Thiago Silva yang rentan mengalami cedera.

Tuchel dilaporkan tertarik melihat performa Konate di Leipzig dan ia ingin memboyongnya ke London Barat.

2 dari 3 halaman

Siap Dijual

Menurut laporan tersebut, RB Leipzig tidak keberatan untuk melepaskan sang bek di musim panas nanti.

Mereka kabarnya akan melakukan perombakan skuat di musim panas nanti. Sehingga mereka butuh dana yang besar untuk bnelanja pemain.

Jadi jika Chelsea dan klub-klub peminat lainnya bisa memberikan tawaran yang tepat, maka mereka siap untuk melepaska bek asal Prancis itu.

3 dari 3 halaman

Mahar Transfer

RB Leipzig dilaporkan sudah menetapkan harga jual sang bek di musim panas nanti.

Die Roten Bulen hanya mau melepaskan bek di angka 50 juta Euro.

(France Football)