Carragher Dorong Liverpool Boyong Jadon Sancho dari Dortmund

Carragher Dorong Liverpool Boyong Jadon Sancho dari Dortmund
Bintang muda Inggris, Jadon Sancho (c) AP Photo

Bola.net - Jamie Carragher mendorong Liverpool agar merekrut Jadon Sancho karena sudah terbukti sebagai pemain yang berkualitas dan harga yang mahal disebutnya tak akan jadi masalah.

Sancho sempat menimba ilmu di akademi Manchester City. Namun karena merasa bakatnya tak akan berkembang di klub tersebut, ia memilih hengkang ke Borussia Dortmund.

Keputusan itu tepat karena di klub Bundesliga ini Sancho langsung bersinar. Ia pun menjadi salah satu pemain terbaik di kompetisi tersebut.

Performa pemain yang masih berusia 19 tahun itu disebut membuat ngiler banyak klub Eropa lainnya. Khususnya dari mereka yang berasal dari Premier League.

Ia sudah dikaitkan dengan tiga klub sejauh ini. Mereka adalah Manchester United, Chelsea dan juga Liverpool.

1 dari 2 halaman

Pujian Setinggi Langit

Jamie Carragher lantas berusaha meyakinkan Liverpool dengan memuji Jadon Sancho sebagai pemain yang memang sangat top. Ia juga mengklaim Sancho pasti akan bisa sukses bermain di pentas Premier League ke depannya.

"Sancho adalah salah satu pemain muda terbaik saat ini di sepakbola dunia, terutama ketika Anda melihat statistiknya yang sebenarnya untuk Borussia Dortmund," cetusnya pada Sky Sports.

"Ia pemain Inggris yang saya pikir akan sangat ingin kembali [ke Premier League], jadi saya pikir ia akan menjadi hal terpanas yang semua orang ingin melihatnya diboyong ke Premier League," sambungnya.

"Apakah ia akan menjadi sukses? Saya pikir begitu. Ini tidak perlu dipikirkan ulang, lihat seberapa bagus ia telah bermain di liga top dengan klub top di bawah tekanan. Ia bermain minggu demi minggu, angka-angkanya fantastis dan usianya sempurna," seru Carragher.

2 dari 2 halaman

Harga Murah

Jadon Sancho jelas tak akan dilepas dengan murah oleh Borussia Dortmund. Namun ada kabar bahwa Dortmund hanya siap melepasnya dengan harga minimal 100 juta pounds.

Menurut Jamie Carragher, harga yang mahal itu tak akan jadi masalah. Sebab seiring waktu, klub akan menyadari bahwa harga itu sudah cukup adil mengingat Sancho sangat hebat dan ia juga masih punya masa depan yang sangat panjang.

"Saya pikir ia akan memilih klub-klub top di Premier League, dan meskipun biayanya mungkin terlihat menggiurkan, saya pikir itu akan menjadi salah satu dari mereka yang dari waktu ke waktu akan terlihat murah. Anda akan mendapatkan pemain bagus selama 10 tahun di sana jika Anda menahannya di klub Anda," serunya.

"Jika Anda berpikir tentang pengembangan Raheem Sterling di Manchester City, rasanya hal serupa bisa terjadi. Rasanya ia bisa menjadi Raheem Sterling berikutnya dalam hal gol dan assist angka," sambung Carragher.

Jadon Sancho sejauh ini sudah bermain sebanyak 84 kali bagi Borussia Dortmund di semua ajang kompetisi. Ia telah menyumbangkan 29 gol dan 40 assist.

(sky sports)