
Bola.net - Bomber Borussia Dortmund Erling Haaland mengungkapkan saat ini ada tujuh striker lain yang ia sebut lebih hebat dari dirinya, di antaranya adalah Cristiano Ronaldo dan Roberto Firmino.
Haaland merupakan salah satu penyerang tengah terbaik di dunia saat ini. Padahal ia masih berusia 20 tahun.
Dalam beberapa tahun ke depan, ia diprediksi bakal makin mengerikan. Ia juga disebut bakal berakhir di salah satu klub raksasa di Eropa.
Advertisement
Namun demikian, pemain Norwegia itu memilih bersikap rendah hati. Ia mengatakan bahwa masih ada banyak pemain lain yang lebih hebat darinya.
Tujuh Striker
Erling Braut Haaland kemudian menyebut ada tujuh striker lain yang ia pandang jauh lebih hebat darinya. Hal tersebut ia ungkapkan dalam wawancara dengan VG.
Pilihan pertamanya adalah superstar Juventus, Cristiano Ronaldo. Lalu bomber Bayern Munchen, Robert Lewandowski.
Ada juga pilihan menarik yakni Roberto Firmino. Padahal pemain yang memperkuat Liverpool itu tak setajam Ronaldo atau Lewandowski.
Berikut daftar lengkap tujuh striker yang dianggap Haaland lebih hebat darinya.
- Cristiano Ronaldo
- Robert Lewandowski
- Sergio Aguero
- Roberto Firmino
- Pierre-Emerick Aubameyang
- Harry Kane
- Timo Werner
Alasan Pilih Dortmund
Erling Braut Haaland kemudian mengungkapkan alasan mengapa ia memilih Borussia Dortmund. Padahal banyak klub raksasa yang sebelumnya meminati servisnya.
Di antaranya ada Manchester United dan Real Madrid. Ia juga dikaitkan dengan Liverpool serta Juventus.
"Tentu saja ada beberapa klub yang terlibat, tapi pada saat yang sama saya tidak tahu terlalu banyak tentang ini. Tapi sayalah yang pertama kali menyebut Dortmund kepada ayah saya [Alf Inge Haaland]," kenangnya.
"Kami duduk di rumah di Salzburg dan menonton pertandingan yang dimainkan Dortmund, dan saya berkata kepadanya, 'Oi, lihat dinding di belakang gawang itu. Ada sesuatu yang bisa dimainkan di sana.'"
"Saya pikir ia setengah tertidur di sofa, tetapi tiba-tiba itu menjadi kenyataan. Ketika saya berbicara dengan mereka, saya mendapat getaran yang baik. Saya merasa sedikit terbujuk setelah itu. Yang paling saya sukai dari mereka adalah betapa langsungnya mereka. Mereka mengatakan dengan tepat bagaimana hal itu tepat untuk saya. Saya suka itu," terangnya.
(VG)
Jangan Lewatkan:
- Akhirnya, Erling Haaland Tahu Rasanya Gagal Taklukkan Manuel Neuer
- Robert Lewandowski, dan 4 Striker yang Layak Ditunggu Aksinya di Bundesliga 2020-21
- 4 Pemain Kunci Borussia Dortmund yang Lahir di Inggris
- Erling Haaland Mengaku Siap Main di Premier League, Kode untuk MU?
- Jika Ada Kesempatan, Erling Haaland Disarankan Gabung Real Madrid
- Erling Haaland Dijagokan Raih Ballon d'Or Oleh Idolanya Sendiri
- Jadi Incaran Manchester United, Erling Haaland Buka Peluang Main di Inggris
- Kesuksesan Borussia Dortmund Ternyata Berawal dari Resep yang Sederhana
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 4 Oktober 2020 15:06
Kesaksian Andrea Pirlo: Ronaldo Pertama Datang Latihan, Pulang Paling Akhir
-
Liga Champions 2 Oktober 2020 19:29
Messi Reuni dengan Ronaldo di UCL, Begini Penerawangan Ismed Sofyan
-
Liga Italia 2 Oktober 2020 17:03
-
Liga Champions 2 Oktober 2020 15:19
-
Liga Champions 2 Oktober 2020 14:53
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 12:01
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:56
-
Otomotif 20 Maret 2025 11:48
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 11:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 11:36
-
Piala Eropa 20 Maret 2025 11:36
BERITA LAINNYA
-
bundesliga 17 Maret 2025 13:00
-
bundesliga 16 Maret 2025 13:49
-
bundesliga 16 Maret 2025 08:25
-
bundesliga 16 Maret 2025 00:37
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:46
-
bundesliga 15 Maret 2025 14:40
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...