5 Gol Terbaik Bundesliga 2020-2021 Pekan 27, Keren Parah!

5 Gol Terbaik Bundesliga 2020-2021 Pekan 27, Keren Parah!
Bola resmi Bundesliga 2020-2021, Derbystar. (c) bundesliga

Bola.net - Ada setidaknya 5 gol terbaik yang tercipta pada pekan 27 Bundesliga 2020-2021 pekan lalu. Salah satunya dicetak oleh Andre Silva, penyerang Eintracht Frankfurt.

Gol Andre Silva tersebut tercipta saat Eintracht Frankfurt menang 2-1 atas Borussia Dortmund di Signal Iduna Park, Sabtu (3/4/2021). Gol bintang asal Portugal tersebut menjadi penentu kemenangan Frankfurt.

Gol terjadi pada babak kedua, tepatnya menit ke-87. Serangan diawali dengan aksi penetrasi yang dilakukan Luka Jovic. Ia berhasil menusuk masuk ke dalam kotak penalti tim tuan rumah meski mendapat pengawalan ketat dari bek Manuel Akanji.

Akan tetapi, bola yang digiring Jovic berhasil dihalau bek Borussia Dortmund, Mats Hummels. Bola akhirnya disambut Eintracht Frankfurt, Filip Kostic, dengan sebuah tendangan umpan tarik melambung menggunakan kaki kirinya.

Bola mengarah ke depan gawang. Andre Silva sudah berada di kotak penalti lawan tetapi tidak terkawal. Pemain berusia 25 tahun tersebut melompat dan menyundul bola. Raphael Guerreiro mencoba menghadang tetapi bola sudah terlanjur ditanduk Silva.

Andre Silva mengarahkan bola ke pojok kiri bawah gawang Dortmund yang dikawal kiper Marwin Hitz. Penjaga gawang asal Swiss tersebut bereaksi tetapi bola terlalu deras masuk mendarat ke dalam gawangnya.

Torehan Andre Silva, yang pernah membela AC Milan rentang 2017-2020, tersebut masuk dalam daftar 5 gol terbaik pekan ke-27 Bundesliga musim ini. Bagaimana golnya dan torehan dari para pemain lainnya? Kalian bisa menikmatinya dalam tayangan di atas.