Tak Dapat Emas, Anthony Ginting Tetap Senang Raih Perunggu di Olimpiade 2020

Tak Dapat Emas, Anthony Ginting Tetap Senang Raih Perunggu di Olimpiade 2020
Kevin Cordon dan Anthony Sinisuka Ginting (c) AP Photo

Bola.net - Pebulu tangkis tunggal putra andalan Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, merasa sangat puas atas performanya saat meraih medali perunggu Olimpiade Tokyo 2020. Ia sukses mengamankan perunggu usai membekuk wakil Guatemala, Kevin Cordon, dengan skor 21-11, 21-13 pada Senin (2/8/2021).

Anthony gagal melenggang ke final usai takluk dari pemain China, Chen Long, pada babak empat besar, Minggu (1/8/2021). Namun, kali ini, dia tampil lebih percaya diri pada perebutan medali perunggu kontra Cordon. "Yang pertama, saya berterima kasih kepada Tuhan. Ini Olimpiade pertama saya," ungkapnya.

"Saya sangat menginginkan medali emas, tapi berat. Saya bekerja keras untuk tetap fokus dan menatap laga hari ini. Saya gembira dengan performa saya hari ini. Saya juga senang merebut medali perunggu," kata Anthony selepas laga, seperti dikutip dari situs BWF.

1 dari 2 halaman

Sempat Nonton Pertandingan Kevin Cordon

Cordon sendiri adalah tampil mengejutkan pada sektor tunggal putra di Olimpiade 2020. Kiprahnya bak dongeng indah. Menempati peringkat 59 dunia dan berasal dari negara yang bukan kekuatan tradisional bulu tangkis, ia bisa melaju hingga perebutan medali perunggu. Apa resep Anthony dalam mengalahkan Cordon?

"Saya berusaha menonton pertandingan terakhirnya melawan Victor Axelsen. Saya ingin belajar bagaimana bermain melawannya. Tapi, saya bisa menanganinya dengan baik hari ini. Sepanjang Olimpiade ini, dia tampil luar biasa. Saya hanya berusaha menjaga fokus saja dan memberikan yang terbaik," ujarnya.

Di lain sisi, pemain asal Cimahi, Jawa Barat, ini mengaku lelah secara mental dan fisik setelah berada di Tokyo selama dua pekan terakhir. "Saya berusaha sangat keras untuk tetap fokus di dalam dan luar lapangan. Saya merasa lelah," pungkasnya.

Disadur dari: Bolacom (Yus Mei Sawitri) | Dipublikasi: 2 Agustus 2021

2 dari 2 halaman

Highlights | Bulu Tangkis Ganda Putri | Final - Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Chen Qing/Jia Yifan

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa disaksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streaming dengan mengklik tautan ini.