
- Dua tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting kompak dipastikan melaju ke babak semifinal bulutangkis perorangan Asian Games 2018 pada hari Minggu (26/8).
Berlaga di Istora Senayan, Jakarta, Jonatan yang lebih dulu bertanding harus melawan tunggal putra Hong Kong yang duduk di peringkat 28 dunia, Wong Wing Ki Vincent. Jonatan tak menemukan kendala berarti pada partai pertama, ia menang dengan skor 21-11.
Advertisement
Partai kedua pun tak semudah partai pertama. Jonatan sempat tertinggal 1-2 pada awal laga. Setekah terjadi kejar mengejar angka, Jonatan kembali menekan dan unggul 12-10. Pertarungan kembali sengit, namun Jonatan akhirnya menyudahi perlawanan dengan skor 21-19. Dengan demikian, ia melenggang ke semifinal.
Anthony Sinisuka Ginting (c) Inasgoc/Antara
Usai Jonatan, Ginting pun tampil di laga berikutnya dengan melawan andalan China, Chen Long. Pada partai pertama, ia harus susah payah meladeni Chen Long, pertandingan berjalan superketat, namun Ginting sukses menyamakan kedudukan menjadi 16-16.
Sejak itu, Ginting lah yang justru membuat Chen Long ganti bersusah payah dan akhirnya pebulu tangkis berusia 21 tahun ini sukses menyudahi partai pertama dengan skor 21-18.
Kemenangan ini pun membuat Ginting kian percaya diri menjalani partai kedua. Ia memimpin 6-2 pada awal laga, namun Chen Long mengejar dengan tiga poin beruntun. Meski begitu, Ginting kembali memimpin dengan 9-6. Ginting sukses membuat Chen Long mati langkah dan membuat kedudukan menjadi 11-6.
Ginting mendekati match point setelah hasil pukulan Chen Long keluar. Ia akhirnya menuntaskan perlawanan dengan kemenangan 21-11. Dengan begitu, Jonatan dan Ginting sukses melaju ke semifinal, dan peluang terjadinya All Indonesian Final pada nomor tunggal putra kian membesar.
*Update terkini Asian Games 2018 mulai dari Jadwal Pertandingan, Perolehan Medali hingga Informasi Terbaru dari Arena Pesta Olahraga Terbesar Asia di sini.Sumber: Bola.com
Advertisement
Berita Terkait
-
Bulu Tangkis 24 Agustus 2018 15:55
Anthony Ginting Lolos ke Babak 16 Besar Bulutangkis Asian Games 2018
-
Bulu Tangkis 24 Agustus 2018 14:48
Bulutangkis Asian Games 2018: Ricky/Debby Telan Kekalahan dari Thailand
-
Olahraga Lain-Lain 23 Agustus 2018 16:15
-
Bulu Tangkis 23 Agustus 2018 14:10
-
Bulu Tangkis 23 Agustus 2018 03:17
Doa dan Pesan Presiden Jokowi untuk Anthony Sinisuka Ginting
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
BERITA LAINNYA
-
bulutangkis 21 Maret 2025 08:42
-
bulutangkis 21 Maret 2025 08:42
-
bulutangkis 21 Maret 2025 08:42
-
bulutangkis 19 Maret 2025 16:40
-
bulutangkis 19 Maret 2025 08:35
-
bulutangkis 19 Maret 2025 08:35
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...