Hasil Japan Masters 2023: Gregoria Mariska Tunjung dan Jonatan Christie Melaju ke Perempat Final

Hasil Japan Masters 2023: Gregoria Mariska Tunjung dan Jonatan Christie Melaju ke Perempat Final
Gregoria Mariska Tunjung saat berlaga di Japan Masters 2023 (c) PBSI

Bola.net - Hasil lengkap pertandingan wakil Indonesia di babak 16 besar Japan Masters 2023 di Kumamoto Prefectural Gymnasium, Jepang, pada Kamis (14/11/2023). Hari ini terdapat lima wakil Indonesia yang turun lapangan.

Pasangan ganda campuran, Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari, jadi wakil Indonesia pertama yang bermain. Melawan wakil Korea Selatan, Seo Seung Jae/Chae Yu Jung, Rinov/Pitha mengalami kelalahan dengan skor 16-21, 22-24.

Pemain tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung, dapat giliran kedua bertanding. Juga melawan wakil Korea Selatan, Kim Ga Eun, 'Jorji' sukses mengamankan tiket babak perempat final usai menang dengan skor 23-21, 21-12.

1 dari 2 halaman

2 Ganda Putra Tersingkir

2 Ganda Putra Tersingkir

Jonatan Christie saat berlaga di BWF World Championships 2023. (c) PBSI

Kemenangan Gregoria pun diikuti oleh pemain tunggal putra, Jonatan Christie. Pebulu tangkis yang akrab disapa 'Jojo' ini sukses membekuk wakil China Taipei, Su Li Yang, lewat rubber game dengan skor 19-21, 21-11, 22-20.

Sayangnya, ganda putra anyar Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat, harus tersingkir. Mereka dikalahkan wakil China, He Ji Ting/Ren Xiang Yu, dengan skor 10-21, 17-21.

Ganda putra lain, Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, jadi wakil Indonesia yang bermain terakhir. Seperti Kevin/Rahmat, mereka mengalami kekalahan dari wakil China, Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi, dengan skor 21-19, 21-13.

2 dari 2 halaman

Hasil Babak 16 Besar Japan Masters 2023

Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Seo Seung Jae/Chae Yu Jung (Korea Selatan): 16-21, 22-24

Gregoria Mariska Tunjung vs Kim Ga Eun (Korea Selatan): 23-21, 21-12

Jonatan Christie vs Su Li Yang (China Taipei): 19-21, 21-11, 22-20

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Rahmat Hidayat vs He Ji Ting/Ren Xiang Yu (China): 10-21, 17-21

Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan vs Liu Yu Chen/Ou Xuan Yi (China): 21-19, 21-13