Hasil Drawing Denmark Open 2021, Indonesia Siap 'Comeback'

Hasil Drawing Denmark Open 2021, Indonesia Siap 'Comeback'
Anthony Sinisuka Ginting di Final Piala Thomas 2020. (c) Claus Fisker/Ritzau Scanpix via AP

Bola.net - Usai sukses besar merebut gelar juara di ajang Piala Thomas 2020, tim bulu tangkis Indonesia tetap tinggal di Denmark untuk kembali bertanding di ajang Denmark Open 2021. Turnamen bulu tangkis Super 1000 ini pun digelar di Odense Sports Park pada 19-24 Oktober.

Pada Denmark Open edisi sebelumnya, Indonesia absen akibat pandemi Covid-19 hingga rela tanpa gelar juara dari sektor apa pun. Meski begitu, kini skuad Merah Putih sudah kembali dengan kekuatan penuh, dan siap untuk 'comeback' dan bertarung memperebutkan hasil terbaik.

Hasil drawing Denmark Open 2021 pun sudah diumumkan dan dipastikan banyak laga yang sangat menarik untuk disaksikan. Tak hanya itu, ajang kali ini juga menyediakan hadiah sebesar USD 850ribu atau sekitar Rp1,2 miliar. Indonesia pun akan menurunkan 19 wakil dalam ajang kali ini.

1 dari 3 halaman

Para Andalan Indonesia

Para Andalan Indonesia

Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon (c) AP Photo

Pada babak pertama, tunggal putra Anthony Sinisuka Ginting akan melawan Mark Caljouw, sementara Jonatan Christie akan menghadapi Prannoy H.S. Shesar Hiren Rhustavito akan melawan Lee Cheuk Yiu dan Tommy Sugiarto akan berlaga melawan Kantaphon Wangcharoen.

Di tunggal putri, Gregoria Mariska Tunjung akan menghadapi Julie Dawall Jakobsen, dan Ruselli Hartawan akan melawan Busanan Ongbamrungphan.

Di ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo akan melawan Christo Popov/Toma Junior Popov, sementara Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan akan menghadapi Mark Lamsfuss/Marvin Seldel.

Di ganda putri, Greysia Polii/Apriyani Rahayu akan bertarung melawan Pearly Tan/Thinaah Muralitharan. Sementara di ganda campuran, andalan Indonesia Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan menghadapi Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby.

Berikut hasil drawing Denmark Open 2021.

2 dari 3 halaman

Hasil Drawing Denmark Open 2021

Hasil Drawing Denmark Open 2021

Greysia Polii/Apriyani Rahayu di Olimpiade Tokyo 2020. (c) AP Photo

Tunggal Putra

  • Anthony Sinisuka Ginting vs Mark Caljouw (Belanda)
  • Jonatan Christie vs Prannoy H.S (India)
  • Shesar Hiren Rhustavito vs Lee Cheuk Yiu (Hongkong)
  • Tommy Sugiarto vs Kantaphon Wangcharoen (Thailand)

Ganda Putra

  • Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Christo Popov/Toma Junior Popov (Rusia)
  • Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan vs Mark Lamsfuss/Marvin Seldel (Jerman)
  • Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto vs Lu Ching Yao/ Yang Po Han (Taiwan)
  • Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana vs Di Zi Jia/Wang Chang (China)
  • Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambita vs Jeppe Bay/Lasse Molhede (Denmark)
  • Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin vs Lee Jhe-Huei/Yang Po Han (Taiwan)

Tunggal Putri

  • Gregoria Mariska Tunjung vs Julie Dawall Jakobsen (Denmark)
  • Ruselli Hartawan vs Busanan Ongbamrungphan (Thailand)

Ganda Putri

  • Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Pearly Tan/Thinaah Muralitharan (Malaysia)
  • Siti Fadia Silva Ramadhanti/Ribka Sugiarto vs Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang)
  • Nita Violina Marwah/Putri Syaikah vs Jakkampudi Megahana/Poorvisha S. Ram (India)

Ganda campuran

  • Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Mikkel Mikkelsen/Rikke Soby (Denmark)
  • Adnan Maulana/Mychelle Chrystine Bandaso vs Yuta Watanabe/Arisha Higashino (Jepang)
  • Rinov Rivaldy/Pitha Haningtyas Mentari vs Yuki Kaneko/Misaki Matsutomo (Jepang)
  • Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja vs Tan Kian Meng/Lai Pei Jing (Malaysia)

Berikut jadwal dan tautan live streaming Denmark Open 2021.

3 dari 3 halaman

Jadwal dan Link Live Streaming Denmark Open 2021

19 Oktober 2021

  • 14.00 WIB: Babak 32 besar

20 Oktober 2021

  • 14.00 WIB: Babak 32 besar

21 Oktober 2021

  • 14.00 WIB: Babak 16 besar

22 Oktober 2021

  • 17.00 WIB: Babak perempat final

23 Oktober 2021

  • 15.00 WIB: Babak semifinal

24 Oktober 2021

  • 14.00 WIB: Babak final

Siaran langsung: TVRI

Live Streaming: Vidio

Tonton live streaming pertandingan tim bulu tangkis Indonesia di ajang Denmark Open 2021 hanya di Vidio dengan cara klik tautan berikut ini.

Live streaming Denmark Open 2021 tersedia eksklusif dalam layanan OTT Vidio di smartphone atau smart tv-mu, bisa juga dengan mengunjungi situs Vidio.com.

Segera unduh aplikasi Vidio dan jangan lupa untuk berlangganan paket premier platinum untuk menyaksikan berbagai macam tayangan olahraga seru, mulai dari BRI Liga 1 hingga Liga Champions.

Sumber: BWF