Hasil Asian Games 2023: Leo/Daniel Ikutan Tumbang, Indonesia 1-3 Korea Selatan

Hasil Asian Games 2023: Leo/Daniel Ikutan Tumbang, Indonesia 1-3 Korea Selatan
Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin saat berlaga di Indonesia Open 2023 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Bola.net - Duo Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin gagal mengalahkan Kim Won Ho/Na Sung Seung di partai keempat babak perempat final bulu tangkis beregu putra Asian Games 2023, Jumat (29/09/2023) malam WIB.

Leo/Daniel langsung tancap gas. Mereka unggul 6-1 atas Won Ho/Sung Seung. Namun secara perlahan lawan bisa mengejar dengan skor 8-6.

Namun lawan kemudian bisa membalikkan skor. Mereka unggul 10-13.

Leo/Daniel sempat menyamakan skor menjadi 16-16. Pada akhirnya, mereka menyerah dengan skor 18-21.

1 dari 2 halaman

Set Kedua

Di set kedua, Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin langsung tertinggal. Pasangan oppa Kim Won Ho/Na Sung Seung unggul 3-6.

Duel sempat berjalan sengit. Leo/Daniel bisa berbalik unggul 11-9.

Namun pasangan Korsel tak menyerah. Mereka bisa membalikkan skor menjadi 13-16.

Pada akhirnya Leo/Daniel pun tak bisa menahan laju para oppa. Mereka pun kalah dengan skor 17-21.