Auto Crazy Rich! Ini Bonus Untuk Greysia/Apriyani Usai Raih Emas Olimpiade Tokyo 2020

Auto Crazy Rich! Ini Bonus Untuk Greysia/Apriyani Usai Raih Emas Olimpiade Tokyo 2020
Greysia Polii/Apriyani Rahayu (c) AP Photo

Bola.net - Kesuksesan Greysia Polii dan Apriyani Rahayu meraih emas bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020 membuat keduanya kebanjiran bonus dari berbagai pihak.

Greysia dan Apriyani meraih emas usai mengalahkan wakil China, Chen Qingchen/Jia Yifan, di final bulu tangkis ganda putri. Mereka menang 21-19 dan 21-15 di Musashino Forest Sport Plaza BDM Court 1, Tokyo, Senin (2/8/2021) siang WIB.

Greysia Polii/Apriyani Rahayu bakal menerima bonus Rp5 miliar dari pemerintah melalui Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora). Sebelumnya, Kemenpora memang berjanji mengucurkan bonus sebesar Rp5 miliar untuk atlet Indonesia peraih medali emas, Rp2,5 miliar untuk perak, dan Rp1 miliar untuk perunggu.

"Ukurannya meraih prestasi itu tak mudah. Perunggu atau perak saja sulit, apalagi emas. Jadi, bonusnya tak akan lepas dari nilai Rp5 miliar itu. Bahkan biasanya diberikan sebelum keringat atlet kering, tida menunggu lama-lama," kata Deputi IV Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Chandra Bhakti dinukil dari Liputan6.com.

1 dari 3 halaman

Tambahan Rp500 Juta

Selain Kemenpora, pengusaha muda dari Malang, Gilang Widya Pramana juga berniat memberikan bonus uang bagi atlet Indonesia berprestasi di Olimpaide Tokyo.

Greysia/Apriyani bisa mendapatkan Rp500 juta sesuai janji Gilang terkait bonus untuk pendulang medali emas Olimpiade Tokyo.

Jika ditotal, ganda putri nomor enam dunia tersebut dapat mengantungi Rp5,5 miliar dari bonus uang atas keberhasilan mempersembahkan medali emas di Olimpiade Tokyo.

"Nominal bonus dari saya itu, untuk atlet Indonesia yang merebut medali emas mendapatkan Rp500 juta, medali perak Rp250 juta, dan medali perunggu Rp100 juta," kata Gilang beberapa waktu lalu.

2 dari 3 halaman

Dapat Sebidang Tanah

Wakil Wali Kota Tomohon, Sulawesi Utara, Wenny Lumentut menjanjikan hadiah sebidang tanah bagi Greysia Polii.

Greysia Polii adalah pebulutangkis kelahiran Jakarta keturunan Tomohon.

Pada 2017, Greysia Polii pernah pulang kampung ke Tomohon untuk merayakan Hari Raya Natal bersama keluarga besarnya.

"Menang partai final, medali emas harus direbut. Hadiah sebidang tanah untuk membangun rumah," tulis Wenny dalam akun Facebooknya, Wenny Lumentut.

3 dari 3 halaman

Gerai Bakso Aci

Influencer Arief Muhammad juga menjanjikan bonus bagi Greysia/Apriyani. Keduanya akan mendapatkan masing-masing cabang bakso dengan merek Baso Aci Akang.

"Sebagai apresiasi untuk prestasi ini, dan sebagai penambah semangat juga untuk keduanya, saya berjanji akan memberikan dua cabang Baso Aci Akang untuk mereka, masing-masing satu cabang baru, jika nanti bisa menang di pertandingan final," tulis Arief Muhammad dalam akun Instagramnya, @ariefmuhammad.

"Akhirnya! Bangga banget sama Greysia Polii/Apriyani Rahayu! Terima kasih sudah membawa pulang medali emas untuk Indonesia. Sesuai janji, cabang Baso Aci Akang untuk kalian sudah menunggu di Indonesia. Masing-masing dapat satu!" demikian janji dari Arief Muhammad.

Disadur dari: Bola.com/Penulis Muhammad Adiyaksa/Editor Hendry Wibowo
Published: 02/08/2021

Ajang multievent Olimpiade Tokyo 2020 bisa pembaca Bola.net saksikan melalui TV teresterial INDOSIAR dan O Channel. Selain itu juga bisa di layanan over the top (OTT) VIDIO baik gratis maupun berbayar dengan 12 channel tambahannya, serta channel Champions TV 1, 2 dan 3 yang dikelola IEG (Indonesia Entertainment Group), salah satu anak perusahaan di Emtek Group. Yuk nikmati sajian live streamingnya dengan mengklik tautan ini.