5 Ganda Putra yang Mampu Jegal Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Sepanjang 2019

5 Ganda Putra yang Mampu Jegal Kevin Sanjaya/Marcus Gideon Sepanjang 2019
Marcus Fernaldi Gideon dan Kevin Sanjaya Sukamuljo (c) PBSI

Bola.net - Mengantongi delapan gelar, pasangan ganda putra bulu tangkis Indonesia, Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon, tentu layak disebut tampil mengesankan sepanjang 2019.

Deretan gelar Kevin/Marcus tersebut masing-masing diraih dari turnamen Fuzhou China Terbuka, Prancis Terbuka, Denmark Terbuka, China Terbuka, Jepang Terbuka, Indonesia Open, Indonesia Masters, dan Malaysia Masters.

Kevin/Marcus juga tak tergoyahkan dari peringkat pertama ganda putra dunia versi BWF. Pasangan berjuluk The Minions itu tetap menjadi momok yang menakutkan bagi lawan-lawannya.

1 dari 6 halaman

Luput Rebut Tiga Gelar Bergengsi

Namun, Kevin/Marcus bukannya sama sekali tak tersentuh. Mereka tercatat menelan 10 kekalahan tahun ini. Mereka juga gagal meraih gelar di tiga turnamen bergengsi, yaitu All England, Kejuaraan Dunia, dan BWF World Tour Finals.

Tiga gelar itu jatuh ke tangan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Uniknya, selama 2019, Ahsan/Hendra belum pernah menang atas The Minions. Dari lima kali pertemuan final tahun ini, Ahsan/Hendra selalu kalah.

Tercatat hanya ada lima pasangan yang mampu merecoki keperkasaan Kevin/Marcus sepanjang 2019. Siapa saja mereka? Berikut daftarnya.

2 dari 6 halaman

Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang)

Ganda Jepang, Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe, benar-benar menjadi momok bagi Kevin/Marcus sepanjang 2019. The Minions tercatat belum pernah menembus kokohnya pertahanan ganda Jepang tersebut.

Bahkan, Endo/Watanabe dianggap sebagai kryptonite bagi Kevin/Marcus, yang tahu bagaimana cara meredam ganda putra nomor satu dunia tersebut. Tahun ini, mereka bertemu lima kali, dan Endo/Watanabe menyapu bersih kemenangan.

3 dari 6 halaman

Takeshi Kamura/Keigo Sonoda (Jepang)

Takeshi Kamura/Keigo Sonoda juga pernah merecoki keperkasaan Kevin/Marcus, meski The Minions hanya sekali kalah. Kekalahan itu mereka alami di semifinal Singapura Terbuka 2019 lewat rubber game dengan skor 21-13, 10-21, 19-21.

4 dari 6 halaman

Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto (Indonesia)

Satu dari lima ganda putra yang bisa menembus kekokohan Kevin/Marcus adalah kompatriot mereka sendiri, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.

The Minions tercatat dua kali menyerah dari Fajar/Rian, yakni di babak final turnamen Korea Terbuka dan Malaysia Terbuka 2019.

5 dari 6 halaman

Choi Solgyu/Seo Seung-jae (Korea Selatan)

Kekalahan dari Choi Solgyu/Seo Seung-jae cukup mengejutkan, karena terjadi pada babak kedua Kejuaraan Dunia Bulu Tangkis 2019. Padahal, Kevin/Marcus sangat difavoritkan meraih medali emas.

Selain itu, Kevin/Marcus juga menempati unggulan pertama. Namun langkah mereka malah terjegal ganda Korea Selatan tersebut. The Minions takluk dalam pertarungan tiga gim 21-16, 14-21, 21-23.

6 dari 6 halaman

Liu Cheng/Zhang Nan (China)

Satu lagi ganda putra yang bisa mengalahkan Kevin/Marcus pada 2019 adalah pasangan China, Liu Cheng/Zhang Nan. Kekalahan Kevin/Marcus itu juga mengagetkan karena terjadi di babak pertama All England.

Padahal Kevin/Marcus sangat difavoritkan kembali juara, sekaligus melengkapi hattrick di All England. Tapi apa daya mereka takluk dari Liu/Zhang pada babak pertama dengan skor 19-21, 22-20, 17-21.

Disadur dari: Bolacom/Penulis: Yus Mei Sawitri/Editor: Yus Mei Sawitri/Dipublikasi: 18 Desember 2019