Zlatan Cegah Dua Pemain Berkelahi Akibat Berebut Jersey

Zlatan Cegah Dua Pemain Berkelahi Akibat Berebut Jersey
Zlatan Ibrahimovic bersama dua pemain RB Leipzig (c) AFP
Bola.net - Striker PSG, Zlatan Ibrahimovic selama ini dikenal sebagai sosok yang memiliki kepercayaan diri tinggi dan terkadang terlihat cukup arogan. Namun sebenarnya pemain asal Swedia ini memiliki sisi humanis lain dalam dirinya, seperti yang ditunjukkan saat membela PSG dalam laga persahabatan konta RB Leipzig.

FIFA memberitakan bahwa dalam laga yang berkesudahan dengan kekalahan 2-4 Les Parisien dua pekan lalu tersebut, sempat terjadi cekcok antara kapten Leipzig, Daniel Frahn dengan rekan setimnya, Terrence Boyd. Perkaranya sepele, karena Ibrahimovic tak memberikan jerseynya kepada Frahn karena sudah terlanjur berjanji akan bertukar dengan Boyd lebih dahulu.

Frahn kecewa dan merasa tak mendapatkan respek dari Boyd, yang merupakan pemain baru dalam klub. Boyd sendiri menjadi tak enak hati dan meminta maaf pada Frahn. Melihat situasi canggung tersebut, Ibrahimovic lantas memberikan jalan tengah kepada keduanya.

"Saya memiliki jersey kedua yang masih kering," ucap pria 32 tahun tersebut kepada Boyd. "Jadi biarkan kapten memiliki jersey ini (yang baru dikenakan Zlatan bertanding."

Tentu sebuah sikap peduli dan juga patut diacungi jempol dari pria keturunan Bosnia ini.[initial]

 (fifa/mri)