Young Bantah Mulutnya Kemasukan Kotoran Burung

Young Bantah Mulutnya Kemasukan Kotoran Burung
Ashley Young (c) AFP
Bola.net - Masih ingatkah Bolaneters dengan kejadian di mana mulut sayap Manchester United, Ashley Young terlihat kemasukan kotoran burung di tengah laga kontra Swansea City awal musim ini?

Jika mungkin lupa dengan kejadian yang juga ditandai dengan kekalahan Setan Merah di partai pembuka musim ini tersebut, Bolaneters bisa menyaksikan videonya di bawah ini.



Rupanya setelah sekian lama bungkam, kini Young mengklarifikasi bahwa yang masuk ke mulutnya tersebut bukanlah kotoran burung, melainkan itu hanyalah video editan semata.

"Saya 100 persen bisa mengkonfirmasi bahwa itu bukanlah kotoran burung." tegas Young dalam wawancara dengan Guardian baru-baru ini.

"Tapi saya ingin mengetahui siapa yang menaruhnya di video tersebut dan bagaimana mereka melakukannya, atau apa reaksi yang mungkin saya lakukan jika hal tersebut memang benar." lanjutnya.

Hmm, bagaimana menurut Bolaneters sendiri, apakah sependapat dengan Young, atau itu memang benar-benar kotoran burung? [initial]

  (gdn/pra)