Wasit Pamer Skill Juggling, Thiago Terkagum-kagum

Wasit Pamer Skill Juggling, Thiago Terkagum-kagum
Thiago terkesan dengan skill sang hakim garis. (c) 101gg
Bola.net - Ada kejadian yang menarik perhatian dan jarang terjadi kala Bayern Munich menggilas Schalke 04 dengan skor 5-1, Sabtu (1/3) kemarin.

Kejadian itu adalah saat seorang hakim garis melakukan juggling di tengah-tengah berlangsungnya laga tersebut.

Awalnya, bola menggelinding keluar ke arah sisi kiri pertahanan Schalke. Si kulit bundar itu langsung menuju ke arah sang hakim garis. Ketika bola akhirnya out, saat itulah saat wasit langsung menunjukkan keahliannya dalam mengolah si kulit bundar tersebut secara singkat sebelum akhirnya memberikan bola pada Thiago.

Thiago sendiri tampaknya cukup terkagum-kagum dengan aksi yang dilakukan sang hakim garis tersebut. Hal tersebut terlihat dari raut muka pemain Spanyol tersebut.

Simak cuplikannya berikut ini:

AnimatedMeatyGibbon Thiago Alcantara was very impressed with linesmans footy skills during Bayern Munich v Schalke [GIF]AnimatedMeatyGibbon Thiago Alcantara was very impressed with linesmans footy skills during Bayern Munich v Schalke [GIF]

 

[initial]

 (101/dim)