Video: Real Madrid dan Barca Heningkan Cipta Untuk Chapecoense

Video: Real Madrid dan Barca Heningkan Cipta Untuk Chapecoense
Real Madrid mengheningkan cipta untuk para korban di klub Chapecoense. (c) RMFC

Bola.net - - Real Madrid dan Barcelona sama-sama mengheningkan cipta kala melakoni sesi latihan demi mendoakan para korban tragedi jatuhnya pesawat klub .

Seperti yang diketahui, sebuah pesawat yang membawa anggota klub Brasil, Chapecoense, ke Kolombia untuk memainkan leg pertama final Copa Sudamericana melawan Atletico Nacional mengalami kecelakaan. Pesawat mereka jatuh dalam perjalanan ke Medellin.

Kabarnya hampir semua orang di pesawat tersebut meninggal dunia. Namun dari reruntuhan tersebut tim SAR setempat masih bisa menemukan tiga korban yang selamat. Akan tetapi salah satunya yakni kiper klub tersebut yakni Danilo meninggal dunia setelah tiba di rumah sakit.

Kecelakaan tragis ini mengguncang dunia sepakbola. Berbagai ucapan bela sungkawa dari klub-klub maupun para pemain di seluruh dunia membanjiri klub tersebut.

Namun tak sekedar berbela sungkawa melalui ucapan di media sosial, Madrid dan Barca bahkan mendoakan para korban tersebut. Mereka mengheningkan cipta selama satu menit sebelum melakoni sesi latihan pada hari Selasa pagi waktu setempat.

Berikut videonya:

Skuat Real Madrid

Skuat Barcelona

#RIPChapecoense #ForcaChapecoense

(reu/as/rm/fcb/dim)