Video Kocak: Maverick Vinales Nyaris Salah Naik Motor, Ternyata Milik Valentino Rossi

Video Kocak: Maverick Vinales Nyaris Salah Naik Motor, Ternyata Milik Valentino Rossi
Maverick Vinales dan Valentino Rossi (c) Yamaha

Bola.net - Ada pemandangan yang cukup kocak di garasi Monster Energy Yamaha dalam sesi pemanasan (WUP) MotoGP Andalusia di Sirkuit Jerez, Spanyol, pada Minggu (26/7/2020) pagi waktu setempat.

Sesi WUP diketahui sebagai kesempatan terakhir bagi para rider bisa mengubah setup motornya sebelum menjalani balapan pada siang hari. Tak pelak sesi ini biasanya membuat para rider tegang dan menguji konsentrasi pebalap.

Hal itulah yang dialami Maverick Vinales. Saking tegangnya, rider 25 tahun ini salah fokus dan nyaris mengendarai YZR-M1 milik sang tandem, Valentino Rossi, ketika hendak berganti ke motor kedua.

1 dari 2 halaman

Diperingatkan Mekanik Valentino Rossi

Salah satu mekanik Rossi, Mark Elder, yang tengah memegangi fairing motor, langsung menyadari kesalahan Vinales dan menunjuk ke arah garasi Top Gun, seolah berkata, "Motormu ada di sana."

Vinales pun tampak malu dan saat kembali ke garasinya sendiri, ia ditertawakan oleh sang crew chief, Esteban Garcia. Ada-ada saja ya, Bolaneters! Tonton videonya berikut ini ya.