Valencia Resmi Jadi Milik Milyuner Singapura

Valencia Resmi Jadi Milik Milyuner Singapura
Valencia memiliki pemilik baru (c) AFP
Bola.net - Klub asal Spanyol, Valencia akhirnya resmi dimiliki oleh pengusaha Asia Tenggara. Adalah Peter Lim, milyuner asal Singapura yang baru saja menyelesaikan proses takeover klub yang bermarkas di Mestalla tersebut.

Lim membeli 70,4 persen saham Los Che yang sebelumnya dimiliki Valencia CF Foundation. Tugas utama Lim adalah untuk menyelesaikan masalah utang yang mencapai 360 juta Euro.

Peter Lim, pemilik baru ValenciaPeter Lim, pemilik baru Valencia

Lim sendiri merupakan pilihan dari Presiden klub Amadeo Salvador, yang menganggap bahwa pilihan tersebut adalah langkah terbaik untuk menyelamatkan tim dari keterpurukan.

Valencia memang dikenal bermasalah dalam hal finansial. Mereka kerap terpaksa menjual pemain andalan untuk menutup defisit anggaran, mulai dari era David Silva, Juan Mata, dan yang terbaru adalah Roberto Soldado.[initial]

 (gua/mri)