Usai Ber-Selfie, Mobil David Luiz Diderek

Usai Ber-Selfie, Mobil David Luiz Diderek
David Luiz. (c) AFP
Bola.net - David Luiz belum lama ini mengalami nasib sial. Niat hati berfoto berfoto bersama fans, namun sesudahnya ia (mungkin) harus pulang dengan berjalan kaki. Pasalnya, mobil yang dikendarai oleh bek Chelsea asal Brasil tersebut diderek oleh petugas setempat karena melakukan pelanggaran parkir.

Sehari usai laga melawan Fulham di Craven Cottage, yang dimenangkan The Blues dengan skor 3-1, Luiz mengendarai mobilnya di jalanan London. Sang pemain kemudian berhenti sejenak, mengetahui ada seorang fans yang ingin berfoto bersama dirinya.



Mungkin karena keasyikan berfoto, Luiz sampai lupa bahwa ia memarkir kendaraannya di tempat yang tak seharusnya menjadi area parkir. Alhasil, ia terkena tilang dan mobilnya diderek oleh petugas setempat, menurut laporan yang disampaikan oleh 101GreatFootballs.

Memang belum ada bukti otentik bahwa mobil yang ada di gambar di bawah ini merupakan mobil dari sang pemain, namun rasa-rasanya tidak akan ada orang lain yang sampai berniat menggunakan D LUIZ I sebagai plat mobilnya.



Bagaimana menurut kalian Bolaneters? [initial]

  (101/rer)