United Keok Lagi, Pria Ini Ingin Hajar Moyes?

United Keok Lagi, Pria Ini Ingin Hajar Moyes?
David Moyes (c) AFP
Bola.net - Kekalahan memalukan kembali diderita Manchester United saat dihajar tiga gol tanpa balas oleh sang tetangga, Manchester City di Old Trafford (26/3) dini hari tadi.

Namun di balik kekalahan menyakitkan tersebut terselip sebuah momen seorang pendukung United yang ingin menunjukkan rasa frustrasinya dengan memukul David Moyes yang sedang duduk tanpa ekspresi di bangku cadangan.

Untungnya tindakan pria tersebut urung dilakukan karena mendapat larangan dari seorang petugas keamanan stadion alias steward. Beberapa penonton lain termasuk asisten Moyes, Phil Neville sudah menaruh perhatian terhadap aksi pria gundul itu.



Kekalahan dini hari tadi menjadi yang ke-10 diderita Setan Merah sepanjang musim ini, dan memaksa mereka tetap terpaku di posisi tujuh klasemen dengan koleksi 51 poin.

Hmm, bagaimana pendapat Bolaneters mengenai tindakan pria tersebut? [initial]

   (101/pra)