Ultras Milan Tebar Ancaman Pada Donnarumma: Hati-hati Waktu Kamu Balik ke Milan!

Ultras Milan Tebar Ancaman Pada Donnarumma: Hati-hati Waktu Kamu Balik ke Milan!
Gianluigi Donnarumma gabung PSG (c) PSG

Bola.net - Ultras Milan alias suporter garis keras AC Milan memasang banner di kota Milan yang bernada kecaman dan ancaman pada Gianluigi Donnarumma.

Milan kehilangan Donnarumma pada musim panas 2021 ini. Ia menolak tawaran perpanjangan kontrak dari Rossoneri.

Donnarumma pun bisa melengang secara gratis. Setelah cabut dari San Siro, kiper timnas Italia itu akhirnya merapat ke PSG.

Ini adalah sebuah kehilangan besar bagi Milan. Sebab Donnarumma adalah salah satu kiper terbaik di dunia saat ini.

1 dari 2 halaman

Banner Ultras Milan

Kepergian Gianluigi Donnarumma ke PSG ini tampaknya masih menyisakan rasa sakit hati yang mendalam dalam benak sebagian suporter AC Milan. Dalam hal ini, suporter ultras Milan.

Para suporter itu pun memperlihatkan dengan jelas rasa sakit hatinya. Caranya dengan memasang dua banner besar di luar markas latihan Milan di Milanello.

Banner itu dipasang pada hari Sabtu (28/08/2021) kemarin. Tepatnya jelang laga antara AC Milan lawan Cagliari.

"Kami tidak melupakan pengkhianat, hati-hati waktu kamu balik ke Milan," tulis mereka dalam satu banner tersebut, seperti dilansir Football Italia.

"Donnarumma bajingan yang tidak tahu berterima kasih ... Anda lebih payah daripada Leonardo," tulis mereka dalam banner lainnya.

2 dari 2 halaman

Alasan Donnarumma Cabut dari Milan

Gianluigi Donnarumma sempat mengungkapkan apa alasannya cabut dari AC Milan. Ia mengaku ingin mengembangkan karirnya.

"Milan adalah rumah saya, saya telah berada di sana selama delapan tahun dan saya akan selalu menjadi penggemarnya," klaimnya pada Corriere dello Sport.

"Tapi hidup dibuat dari pilihan, dan saya ingin terus berkembang," seru Donnarumma.

Gianluigi Donnarumma adalah produk akademi AC Milan. Ia menjalani debutnya di tim senior Milan pada usia 16 tahun dan ia mencatatkan 251 penampilan bersama Rossoneri di Serie A.

(Football Italia/Corriede dello Sport/ACMilanSydney)