Trofi Pertama Martin Casillas

Trofi Pertama Martin Casillas
Iker Casillas. (c) AFP
Bola.net - Iker Casillas mempersembahkan gelar Copa del Rey yang ia menangkan (17/04) untuk anak pertamanya, Martin Casillas.

Menurut laporan AS, kiper asal Spanyol tersebut belum lama ini mengunggah foto sang anak, yang sedang memegang trofi Copa del Rey mini di tangan mungilnya, di akun Twitter resmi miliknya.



Casillas tentu kini berharap sang buah hati kelak bakal mendapat trofi mini lainnya. Pasalnya, kini Real Madrid masih memiliki kans untuk menyabet juara La Liga dan Liga Champions.

Bagaimana menurut kalian Bolaneters? Jangan lupa berikan komentar di kolom yang sudah tersedia. [initial]

 (as/rer)