Trivia, Tebak Benar atau Salah Tentang Statistik Ronaldo

Trivia, Tebak Benar atau Salah Tentang Statistik Ronaldo
Bola.net - Magis Cristiano Ronaldo mampu mengamankan tiket Portugal untuk berlaga di putaran final Piala Dunia di Brasil tahun depan. Tahun ini memang menjadi tahunnya Ronaldo dengan banyaknya rekor yang diciptakan oleh bintang Real Madrid ini.

Buat Bolaneters yang mengaku sebagai fans berat Ronaldo, bisakah membedakan fakta yang benar dan salah dari statistik CR7 di bawah ini? Silahkan coba tebak dan cocokkan jawabannya. (Catatan: Beberapa statistik valid hingga 22 November 2013) [initial]

 (ts/mac)
1 dari 20 halaman

Ronaldo vs Liverpool

Ronaldo vs Liverpool

Ronaldo sudah mencetak 66 gol untuk Real Madrid dan Portugal sepanjang tahun 2013, lebih banyak dari Liverpool yang sudah mencetak 61 gol di tahun 2013. Benar atau salah?
2 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Ronaldo sudah mencetak 66 gol untuk Real Madrid dan Portugal sepanjang tahun 2013, lebih banyak dari Liverpool yang sudah mencetak 61 gol di tahun 2013. SALAH! (Liverpool sudah mencetak 72 gol sepanjang tahun 2013)
3 dari 20 halaman

Ronaldo vs Pauleta

Ronaldo vs Pauleta

Hattrick Ronaldo ke gawang Swedia berhasil menyamai jumlah gol topskor sepanjang masa Portugal, Pauleta (47 gol). Benar atau salah?
4 dari 20 halaman

Jawaban

Hattrick Ronaldo ke gawang Swedia berhasil menyamai jumlah gol topskor sepanjang masa Portugal, Pauleta (47 gol). BENAR!
5 dari 20 halaman

Rata-rata gol Ronaldo di Timnas

Rata-rata gol Ronaldo di Timnas

Ronaldo mencatatkan rata-rata gol yang lebih baik dibandingkan dengan Pauleta dan juga legenda Portugal, Eusebio. Benar atau salah?
6 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Ronaldo mencatatkan rata-rata gol yang lebih baik dibandingkan dengan Pauleta dan juga legenda Portugal, Eusebio. SALAH! (Ronaldo mencetak 47 gol dalam 110 laga, Pauleta mencetak 47 gol di 88 laga, Eusebio mencetak 61 gol di 64 laga)
7 dari 20 halaman

Ronaldo Top Skor EPL

Ronaldo Top Skor EPL

Tidak ada yang mencetak gol lebih banyak dari Ronaldo di 38 laga dalam satu musim Premier League. Benar atau salah?
8 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Tidak ada yang mencetak gol lebih banyak dari Ronaldo di 38 laga dalam satu musim Premier League. SALAH! (Alan Shearer dan Ronaldo saat ini sama-sama menjadi pemain dengan gol terbanyak dalam satu musim dengan 31 gol)
9 dari 20 halaman

Ronaldo vs Raul

Ronaldo vs Raul

Ronaldo butuh 92 laga untuk mencetak gol ke-100 di La Liga bersama Real Madrid. Sementara Raul butuh 212 laga untuk meraih hal yang sama. Benar atau salah?
10 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Ronaldo butuh 92 laga untuk mencetak gol ke-100 di La Liga bersama Real Madrid. Sementara Raul butuh 212 laga untuk meraih hal yang sama. BENAR!
11 dari 20 halaman

Gol Ronaldo di Clasico

Gol Ronaldo di Clasico

Ronaldo sudah mencetak gol di 10 laga beruntung melawan Barcelona. Benar atau salah?
12 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Ronaldo sudah mencetak gol di 10 laga beruntun melawan Barcelona. SALAH! (Ronaldo adalah satu-satunya pemain yang mencetak gol secara beruntun di 6 laga El Clasico)
13 dari 20 halaman

Ronaldo vs Bayern Munich

Ronaldo vs Bayern Munich

Ronaldo musim ini mencetak gol di Liga Champions lebih banyak dibandingkan dengan juara bertahan Bayern Munich. Benar atau salah?
14 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Ronaldo musim ini mencetak gol di Liga Champions lebih banyak dibandingkan dengan juara bertahan Bayern Munich. SALAH! (Ronaldo hingga saat ini mencetak 8 gol, Bayern sudah mengoleksi 12 gol)
15 dari 20 halaman

Ronaldo vs 10 Tim La Liga

Ronaldo vs 10 Tim La Liga

Ronaldo sudah mencetak lebih banyak gol dibandingkan 10 tim di La Liga. Benar atau salah?
16 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Ronaldo sudah mencetak lebih banyak gol dibandingkan 10 tim di La Liga. BENAR!
17 dari 20 halaman

Ronaldo vs Chamakh

Ronaldo vs Chamakh

Untuk Real Madrid dan Portugal, Ronaldo mencetak hattrick lebih banyak (5 kali) dibandingkang dengan tembakan ke arah gawang Marouane Chamakh di Premier League (3 kali). Benar atau salah?
18 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Bersama Real Madrid dan Portugal, Ronaldo mencetak hattrick lebih banyak (5 kali) dibandingkan dengan tembakan ke arah gawang Marouane Chamakh di Premier League (3 kali). BENAR!
19 dari 20 halaman

Asal Nama Ronaldo

Asal Nama Ronaldo

Nama Cristiano Ronaldo terinspirasi oleh legenda Brasil, Ronaldo yang sangat dikagumi ayah CR7. Benar atau salah?
20 dari 20 halaman

Jawaban

Jawaban

Nama Cristiano Ronaldo terinspirasi oleh legenda Brasil, Ronaldo yang sangat dikagumi ayah CR7. SALAH! (Nama Ronaldo terinspirasi dari Presiden Amerika Serikat, Ronald Reagan, yang dikagumi ayah CR7)