Tiru Walcott, Szczesny Ikut-ikutan Ejek Fans Spurs

Tiru Walcott, Szczesny Ikut-ikutan Ejek Fans Spurs
Aksi ejekan Walcott kepada fans Spurs (c) AFP
Bola.net - Kemenangan 2-0 Arsenal atas Tottenham di ajang Piala FA (5/1) diwarnai dengan aksi ejekan Theo Walcott terhadap suporter Spurs.

Rupanya aksi tersebut tak hanya dilakukan Walcott seorang, melainkan diikuti juga oleh penjaga gawang The Gunners, Wojciech Szczesny.

Szczesny yang memang tak masuk skuat untuk laga tersebut memilih menonton laga dari rumahnya. Kiper asal Polandia itu pun membuat gestur mirip Walcott di samping televisi yang sedang menayangkan partai di Emirates Stadium.



Meriam London berhasil membungkam Spurs lewat dua gol yang masing-masing tercipta di babak pertama dan kedua lewat Santi Cazorla dan Tomas Rosicky. [initial]

 (101/pra)