Tiga Legenda Liverpool Pamerkan Trofi Asli Liga Champions di Jakarta

Tiga Legenda Liverpool Pamerkan Trofi Asli Liga Champions di Jakarta
Legenda Liverpool di Jakarta (c) Garuda Indonesia
Bola.net - Salah satu raksasa Premier League, Liverpool, kembali mengunjungi Jakarta, Rabu (28/5). Kali ini, mereka hadir dengan memboyong trofi asli Liga Champions musim 2004/05.

Ini merupakan trofi permanen yang sudah masuk ke etalase piala Liverpool. Mereka mendapatkan trofi tersebut usai menjuarai Liga Champions sebanyak 5 kali. Sayang, para pemain The Reds tidak ikut menemani trofi tersebut ke Indonesia.

Trofi 'Si Kuping Besar' dibawa oleh tiga legenda Liverpool. Mereka adalah Phil Thompson (bek era 1971-84), Luis Garcia (striker era 2004-07), dan Dietmar Hamann (gelandang era 1999-2006).

Tiga legenda serta trofi Liga Champions Liverpool hadir atas prakarsa salah satu sponsor utama, Garuda Indonesia. Kedatangan mereka ke Indonesia memang khusus untuk menghadiri acara peluncuran jersey latihan terbaru mereka di musim 2014/15.

Apalagi, Garuda baru saja menaikkan nilai kontrak mereka di Liverpool. Logo Garuda pun akan menempel di jersey latihan selama satu musim ke depan.

Tiga legenda ini juga ikut serta dalam acara coaching clinic yang digelar di Hanggar Futsal, Pancoran, Jakarta. Sebanyak 60 anak dari yayasan Kampus Diakonia Modern (KDM), berpartisipasi dalam acara ini. (esa/pra)