Ternyata West Ham Raih Treble Winners

Ternyata West Ham Raih Treble Winners
West Ham raih treble winners. (c) AFP
Bola.net - West Ham United ternyata menganggap diri meraih treble winners musim 2013-14. The Hammers bahkan sampai merilis beberapa item merchandise khusus untuk memperingati kesuksesan itu.

West Ham merilis kaos dan mug khusus karena berhasil meraih hattrick kemenangan melawan Tottenham sepanjang musim lalu. Bagi West Ham, itu sudah dianggap sebagai treble winners.


West Ham memang menang dua kali di ajang Premier League serta sekali di ajang Capital One Cup. Tim pemasaran West Ham sangat puas dengan kesuksesan di partai derby London tersebut.


Tentu saja kaos dan mug ini dirilis tidak dengan niatan serius atau menyinggung Spurs. Lagipula, persaingan West Ham dan Spurs tidak seburuk persaingan London Utara antara Spurs dengan Arsenal.

Musim lalu fans West Ham lebih banyak dibuat frustrasi oleh kinerja Sam Allardyce. Performa West Ham naik turun dengan gaya sepakbola yang dianggap asal-asalan. (whs/hsw)