Terlalu Pendek, Pemain Madrid Ini Ditolak Masuk Timnas

Terlalu Pendek, Pemain Madrid Ini Ditolak Masuk Timnas
Jack Harper (c) Ist
Bola.net - Tinggi badan sepertinya menjadi salah satu faktor penting bagi seorang pemain untuk memperkuat Timnas Skotlandia. Itulah yang belum lama ini menghalangi pemain muda Real Madrid, Jack Harper, untuk memperkuat negaranya.

Pemain berusia 19 tahun tersebut belum lama ini mendapat penolakan dari The Tartan Army, meski ia mampu tampil bagus di bawah asuhan Zinedine Zidane di kompetisi UEFA Youth League bersama Real Madrid.

Sederhana saja, pelatih Timnas U-19 Skotlandia menilai Harper, yang memiliki postur 1,83 cm, tidak cukup tinggi untuk bisa menghadapi calon lawan mereka berikutnya, Austria.

"Konsentrasi kami ada di laga pembuka melawan Austria dan kami ingin menurunkan sebanyak mungkin pemain dengan postur tinggi di dalam skuat. Itulah alasan mengapa Jack tidak masuk," tutur Ricky Sbragia pada Daily Mail.

"Sayangnya, saya tidak cukup sering melihatnya beraksi. Kali terakhir bersama kami, ia bermain baik, namun saya ingin lebih banyak kontribusi. Di Real Madrid, ia lebih bebas. Namun bersama kami, ia harus lebih disiplin. Ia luar biasa, tapi kami tak bisa membawanya," pungkasnya. [initial]

 (tdm/rer)