Terjebak Kerusuhan Piala Dunia, Pemain Valencia Ini Hilang

Terjebak Kerusuhan Piala Dunia, Pemain Valencia Ini Hilang
Sofiane Feghouli belum kembali ke klub. (c) AFP
Bola.net - Valencia pantas bangga karena salah seorang pemain miliknya, Sofiane Feghouli, berhasil membawa tim nasional negaranya, Aljazair, lolos ke Piala Dunia 2014 dengan mengalahkan Burkina Faso.

Namun ternyata hal tersebut kini justru mengundang masalah. Pasalnya, hingga detik ini Feghouli masih belum menampakkan batang hidungnya di pusat latihan Valencia di Spanyol. Pihak klub belum mengetahui penyebab pasti apa yang membuat pemain mereka itu tak kunjung kembali.

Tapi jika menilik dari pemberitaan yang ada di media, nampaknya Feghouli tidak bisa kembali ke klubnya lantaran terjebak kerusuhan yang terjadi di Aljazair. Penyebabnya, banyak orang yang melakoni selebrasi berlebihan untuk merayakan sukses Aljazair menembus putaran final Piala Dunia.

Naasnya, selebrasi itu dilaporkan menyebabkan 12 orang meninggal dan 240 lainnya luka-luka. [initial]

 (isf/rer)