Tak Berkuasa di Old Trafford, Sir Alex Terima Pemasukan 37 Milyar

Tak Berkuasa di Old Trafford, Sir Alex Terima Pemasukan 37 Milyar
Sir Alex Ferguson. (c) AFP
Bola.net - Sir Alex Ferguson mendapat pemasukan mencengangkan senilai 2.165.000 poundsterling dari Manchester United, atau senilai lebih dari 37 milyar Rupiah, antara Oktober 2013 hingga Juni tahun lalu, berkat perannya sebagai Global Ambassador untuk Setan Merah.

Menurut laporan yang diturunkan oleh Daily Mail, pria Skotlandia itu dibayar sekitar 100.000 poundsterling per harinya untuk melaksanakan tugasnya terebut.

Ferguson mengakhiri 26 tahun karirnya sebagai manajer di Old Trafford dua tahun silam, namun tampaknya ia masih mendapatkan pemasukan dengan jumlah luar biasa dari mantan klub asuhannya.

Sebagai duta klub, Ferguson harus melakukan perjalanan keliling dunia untuk mempromosikan United. Ia juga sempat memperkenalkan Park Ji-Sung sebagai duta anyar klub pada bulan Oktober silam.

Ferguson sendiri beberapa kali sempat terlihat menonton pertandingan Manchester United, kala tim masih ditangani oleh David Moyes musim lalu. [initial]

 (tdm/rer)