Suka Kemewahan, Benzema Pamer Deretan Mobil Mahalnya

Suka Kemewahan, Benzema Pamer Deretan Mobil Mahalnya
Karim Benzema (c) AFP

Bola.net - - Tak berpartisipasi di Piala Dunia 2018 sepertinya tidak menjadi masalah besar untuk striker Real Madrid, Karim Benzema. Ia malah tampak gembira sembari memamerkan deretan koleksi mobil mewahnya di sosial media pribadinya.

Benzema gagal masuk dalam daftar skuat pilihan Prancis asuhan Didier Deschamps untuk tampil di Rusia. Padahal, ia baru saja mengantarkan gelar Liga Champions yang ketiga kalinya berturut-turut untuk Los Merengues.

Benzema menjadi salah satu pencetak gol pada laga final kontra Liverpool akhir bulan Mei lalu, dengan memanfaatkan blunder dari Loris Karius. Ia juga menjadi bintang kala timnya bermain imbang dengan Bayern Munchen di leg kedua semifinal dan mencetak dua gol.

1 dari 3 halaman

Punya Empat Mobil Mewah

Punya Empat Mobil Mewah

Fakta tersebut tidak membuat Deschamps tertarik untuk membawanya ke Rusia, tapi Benzema nampaknya tidak mempermasalahkan itu. Ia lebih memilih untuk menikmati masa senggangnya jelang masa pra-musim Real Madrid.

Benzema memilih untuk menghabiskan masa liburannya dengan berkunjung ke banyak tempat, seperti ke Pulau Turks dan Caicos, Paris, dan juga New York. Dan baru-baru ini, ia mengunggah keseruan liburannya di akun Instagram pribadinya.

 

Line them up!!!

A post shared by Karim Benzema (@karimbenzema) on


Menggunakan seragam basket bertuliskan Iverson di punggungnya, ia tampak berpose sembari memperlihatkan deretan mobil mewah usai turun dari jet. Empat mobil yang tampak di unggahannya itu adalah Lamborghini, Rolls Royce, Porsche, dan Bentley.

Eks striker Lyon itu juga memperlihatkan dirinya sedang mengendarai mobilnya di sebuah unggahan video Instastory-nya. Di lengannya juga tampak sebuah jam tangan mewah berwarna emas.
2 dari 3 halaman

Terbalik dengan Performanya

Terbalik dengan Performanya

Sayang, kemewahan yang ia miliki tidak mencerminkan performanya bersama Madrid di musim ini. Walau sempat bersinar di Liga Champions, namun catatan keseluruhannya di musim ini terbilang karena hanya mampu menyarangkan 12 gol dari 47 laga di semua kompetisi.

Hal ini juga membuatnya kerap kali diberitakan akan didepak dari Santiago Bernabeu pada bursa transfer musim panas mendatang. Sederet nama pun diisukan akan menjadi penggantinya, salah satunya adalah striker Bayern Munchen, Robert Lewandowski.