
Bola.net - Cristiano Ronaldo baru saja merampungkan masa libur musim panasnya. Ronaldo menjalani beberapa momen romantis dengan sang kekasih Georgina Rodriguez di atas kapal pesiar mewahnya.
Ronaldo kembali berlatih bersama Juventus pada Senin (24/8/2020) yang lalu. Ronaldo datang ke Turin tepat waktu, ketika Juventus menjalani latihan perdana di bawah Andrea Pirlo.
Sebelum kembali latihan, Ronaldo sempat menjalani sesi liburan yang mengagumkan. Dia berkeliling laut Mediterania dengan kapal pesiar pribadi yang dibeli dengan harga Rp105 miliar.
Advertisement
Dari 11 hingga 19 Agustus 2020 lalu, Ronaldo berkeliling dari Sanremo di Italia hingga Ibiza di Spanyol. Ronaldo menikmati masa-masa indah bersama Georgina Rodriguez dan anak-anaknya di atas kapal.
Ditutup dengan Momen Romantis
Ronaldo menutup momen liburannya bersama Georgina Rodriguez dengan cara yang romantis. Keduanya menikmati sebuah pesta dansa di Ibiza. Ronaldo berdansa bersama Geornina yang diakhiri dengan kecupan di bagian pipi.
Dikutip dari The Sun, momen itu menujukkan bahwa Ronaldo punya hati yang romantis. Bukan hanya menari di hadapan sang kekasih, kapten timnas Portugal itu juga memberi hadiah istimewa.
Ronaldo memberikan setangkai mawah untuk Gina. Yang lebih spesial, Ronaldo juga memberikan sebuah cincin safir besar. Sudah pasti bukan cincin biasa dan harganya sangat mahal.
Bukan yang Pertama
Cincin safir biru yang melingkar di jari manis Georgina Rodriguez memunculkan beberapa spekulasi soal hubungannya dengan Ronaldo. The Sun meyakini bahwa dua sejoli tersebut mungkin sudah bertunangan dalam waktu dekat ini.
Namun, itu bukan kali pertama Gina memamerkan cincin di jari manisnya. Pada Juni lalu, perempuan 26 tahun juga memamerkan cincin mewah yang diyakini pemberian Ronaldo.
Apa pun itu, sebuah cincin, mawar merah, dansa, dan tunangan bisa menjadi momen indah dalam akhir cerita liburan Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez.
Sumber: The Sun
Baca Ini Juga:
- Aduhai! Yuk Intip Liburan Mesra Ronaldo-Georgina: Berlayar 11 Hari dengan Yacht Mewah Rp105 Miliar
- Intip Liburan Mewah Cristiano Ronaldo dan Georgina Rodriguez: Sang Bom Mediterania
- Tempat Berjemur Georgina, Yuk Intip Kapal Pesiar Mewah Cristiano Ronaldo Seharga Rp105 Miliar
- Georgina Rodriguez dan Deretan WAGs Juventus, Juara Serie A 2019/20
- Menikmati Waktu Luang di Kapal Pesiar Ala Ronaldo dan Georgina
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 25 Agustus 2020 18:00
Abaikan Inter Milan dan Juventus, Chris Smalling CLBK dengan AS Roma?
-
Bolatainment 25 Agustus 2020 14:41
Cristiano Ronaldo Bakal Buka Hotel Senilai Rp518 Miliar di Manchester
-
Liga Italia 25 Agustus 2020 12:18
-
Liga Spanyol 25 Agustus 2020 04:04
Arthur Kirim Pesan Perpisahan yang Menyentuh Buat Barcelona, Masalah Selesai?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 17:01
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:44
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 16:12
-
Otomotif 20 Maret 2025 16:03
-
Liga Eropa Lain 20 Maret 2025 16:00
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 15:59
BERITA LAINNYA
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:16
-
bolatainment 19 Maret 2025 10:02
-
bolatainment 19 Maret 2025 06:17
-
bolatainment 15 Maret 2025 11:30
-
bolatainment 14 Maret 2025 15:34
-
bolatainment 10 Maret 2025 23:24
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...